Belum Juara, Maverick Vinales Berbicara Potensi Besar Aprilia

Dipublikasikan : Jumat, 24 September 2021 16:00
Penulis : Brian

Maverick Vinales telah menyelesaikan beberapa seri balapan bersama tim barunya yakni Aprilia. Meski belum sempat berada di pembalap teratas, namun pembalap Spanyol itu menunjukkan peningkatan performa

Belum Juara, Maverick Vinales Berbicara Potensi Besar Aprilia

Maverick Vinales telah menyelesaikan beberapa seri balapan bersama tim barunya yakni Aprilia. Meski belum sempat berada di pembalap teratas, namun rider Spanyol itu menunjukkan peningkatan performa. Bahkan Vinales berani menyebutkan bahwa Aprilia RS-GP21 memiliki potensi yang besar.

Dilansir dari Motorsport-Total, Maverick Vinales tidak merasa menyesal untuk meninggalkan Yamaha demi Aprilia. Pembalap bernomor 12 itu mengaku sangat puas dengan karir balapnya saat ini. Meskipun perlu pembiasaan dengan motor Aprilia RS-GP21, baginya hal tersebut menjadi tantangan yang berbeda.

   Baca Juga: Fabio Quartararo Sebut Tenaga Yamaha M1 2022 Tak Sesuai Harapan

"Itu membuat saya kelaur dari zona nyaman saya karena ini adalah motor yang sama sekali berbeda. Lebih sulit untuk dikendarai dan lebih sulit untuk mendapatkan posisi yang lebih baik. Tapi kami tertinggal 27 detik di belakang kemenangan di Aragon, di Misano itu 21 detik. Kami meningkatkan langkah demi langkah," ujar Maverick Vinales.

"Saya merasa potensi saya jauh lebih besar dengan motor ini. Tapi itu karena masih ada poin di mana saya harus memahami motor lebih baik dan membangun kepercayaan. Ini membuat dua hari tes di Misano menjadi lebih penting," lanjut Vinales.

   Baca Juga: Marquez dan Espargaro Beri Komentar Terkait Honda RC213V Terbaru

Demi mewujudkan potensi tersebut, Maverick Vinales tidak main-main. Dalam tes Misano, dirinya mencoba lebih banyak kilometer dengan Aprilia RS-GP21. Hasilnya mantan pembalap Yamaha itu menempuh 149 lap dan catatan waktu terbaik 1 menit 32 detik.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Mutasi Kendaraan ke Jawa Barat Resmi Bebas Pajak, Begini Cara Urusnya!

Terbaru

Sport | 9 jam yang lalu

Pembalap Indonesia Kuasai Kelas AP250 di Seri Pembuka ARRC 2025

Seri pembuka ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2025 digelar akhir pekan lalu di Buriram, Thailand (25-27/4).

Berita | 11 jam yang lalu

80 ribu Peserta Ikuti Tekiro Mechanic Competition 2025

Kontes mekanik garapan PT Altama Surya Anugerah melalui brand Tekiro kembali digelar pada 26–27 April 2025 di Kantor Pusat Tekiro, Jakarta.

Berita | 14 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Yuk Kenali Tiga Generasi Yamaha NMax

Yamaha NMax sudah beredar selama 10 tahun di Indonesia. Sudah ada tiga generasi dari skuter matik premium ini yang dipasarkan bukan hanya di Indonesia, tapi juga pasar global.

Sport | 15 jam yang lalu

Marc Marquez Bingung Bisa Jatuh di Jerez, Aleix Kena Penalti

Meski sempat menjuarai sesi Sprint Race di hari Sabtu (26/4), namun 'kutukan' trek di Spanyol ini masih menghantui Marc Marquez.

Sport | 1 hari yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Beranda Trending Motor Listrik