Pol Espargaro bersiap menghadapi seri kelima MotoGP 2021 yang bakal digelar di Le Mans, Prancis akhir pekan ini. Di lokasi itu, pembalap Repsol Honda tersebut selalu meraih hasil bagus. Namun demikian, jika bisa memilih, ia berharap cuaca cerah saat balapan nanti.
Dengan kondisi trek yang kering, Espargaro ingin lebih memperdalam pengetahuannya tentang motor Honda RC213V. Pembalap bernomor 44 ini pun mengaku mendapat hasil positif ketika mengikuti sesi tes di Jerez beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Yamaha XSR125 Dirilis Di Inggris, Livery Bisa Jadi Inspirasi Modifikasi
Espargaro menambahkan saat ini ia tengah berusaha menemukan pengaturan yang tepat agar bisa melaju kencang dalam kondisi kering. Sehingga, ia berharap lintasan tak basah, meskipun ramalan cuaca memprediksi bakal terjadi hujan.
"Jika hujan akhir pekan ini, saya tidak mengatakan akan seperti memulai dari awal tetapi hampir. Saya pasti berharap tidak hujan. Jika saya harus cepat dalam kondisi basah itu akan menjadi kondisi terisolasi, maka akan ada Barcelona dan saya akan mengalami kesulitan lagi. Saya akan berusaha memberikan yang terbaik apa pun kondisi yang saya temukan," jelas Espargaro.
Baca Juga: Honda CB150R vs Yamaha MT-15, Pilih Murah atau Fitur Berlimpah?
Rekan setim Marc Marquez ini mengaku hampir selalu mendapat hasil bagus saat menjalani seri Le Mans. Walaupun hujan, ia tetap optimistis bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk mendapat hasil maksimal.
"Pertama-tama, harus dikatakan bahwa Le Mans adalah trek di mana saya selalu melaju kencang, baik di (kelas) 125 maupun Moto2. Di MotoGP, saya melakukan beberapa balapan bagus di sini bersama Yamaha dan KTM. Tahun lalu, selalu di bawah hujan, saya naik podium dengan KTM. Tempat ini selalu menjadi sedikit ajaib bagi saya. Bagaimanapun, dalam beberapa tahun terakhir saya tahu lebih banyak tentang motor yang saya kendarai," ucap Espargaro.