Sejumlah pembalap MotoGP telah menguji motor baru untuk menghadapi musim 2022 mendatang. Salah satunya adalah pembalap Repsol Honda, Marc Marquez yang menjajal prototipe Honda RC213V 2022 di Tes Misano pada September lalu. Lantas, bagaimana komentar Marquez pada calon motor barunya tersebut?
Marquez mengungkapkan motor barunya itu memiliki perbedaan besar. Bahkan, ia menyebut sebagai salah satu perbedaan terbesar selama ia membela tim Honda. Meski demikian, sejumlah masalah juga timbul dan perlu diperbaiki.
Baca Juga: Kawasaki Ninja ZX-25R Dipasang Turbocharger, Tenaga Naik Drastis
Pembalap bernomor 93 itu menambahkan dengan konsep yang berbeda, timnya mendapatkan banyak keuntungan di beberapa area. Namun sayangnya, di saat bersamaan terdapat sesuatu yang hilang. Walaupun merasa puas di tes Misano, Marquez bertekad untuk terus bekerja keras agar motornya bisa sesuai dengan berbagai kondisi trek lain.
Baca Juga: Selain Tampilan Standar, Beli Yamaha Gear 125 Kini Bisa Custom Warna
"Kami melihat bahwa dengan konsep yang berbeda, kami dapat memperoleh banyak keuntungan di banyak area, tetapi pada saat yang sama kehilangan sesuatu di sana, yang sekarang menjadi salah satu kekuatan kami - yaitu di pintu masuk tikungan. Tanggapan dari saya dan Pol (Espargaro) sangat mirip; kami berdua cepat dengan motor baru. Tapi kami harus terus bekerja dan melihat bagaimana keadaan di trek lain dan dengan grip yang lebih sedikit. Karena di tes Misano, kondisi grip sangat bagus dan itu membuatnya sangat mudah untuk menjadi cepat," ujar Marquez.