Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Brembo Jelaskan Cara Stoppie Motor Balap Seperti Toprak Razgatlioglu

Minggu, 2 Januari 2022
Brian

Belakangan ini sejumlah pembalap dikenal dengan aksi stoppienya saat hendak memasuki pit. Stoppie sendiri adalah mengerem dengan cukup keras agar ban belakang terangkat cukup tinggi.

Belakangan ini sejumlah pembalap dikenal dengan aksi stoppie-nya saat hendak memasuki pit. Stoppie sendiri adalah mengerem dengan keras agar ban belakang terangkat cukup tinggi. Beberapa pembalap yang sering melakukan stoppie adalah Jack Miller dari Ducati dan Juara Dunia World Superbike 2021 Toprak Razgatlioglu.

Aksi kedua pembalap tersebut cukup ramai dibicarakan, terutama dari sisi keamanan dan apa saja yang terjadi saat teknik tersebut dilakukan. Oleh karenanya, Brembo pun memberikan penjelasan tentang bagaimana dan apa yang terjadi saat pembalap melakukan stoppie. Brembo menjelaskan, pada Toprak, biasanya stoppie dilakukan dengan gigi 2 dan kecepatan 80 kpj.

   Baca Juga: Francesco Bagnaia Enggan Disebut Sebagai Penerus Stoner

Brembo menjelaskan, teknik stoppie ini didukung oleh perangkat pengeremannya dan pelek Marchesini yang ringan. Sepasang kaliper rem depan brembo dengan bahan alumunium lithium memiliki bobot hanya 1,5 kg. Sedangkan pelek Marchesini yang terbuat dari magnesium memiliki bobot hanya 6 kg.

   Baca Juga: Dall'Igna: Ducati Tak Lagi Membuat Takut Para Pembalap

Brembo juga menyebutkan agar teknik stoppie dapat berhasil harus yakin dengan pengereman depan. Selain itu badan pembalap juga sangat penting, karena siku tidak boleh kaku dan lutut harus dikencangkan menjepit tangki. Setelah beberapa detik, tekanan pada rem harus dikurangi secara bertahap agar motor tidak terbalik, namun ban tetap terangkat.

Uniknya, menginjak pedal rem belakang saat ban terangkat ternyata memiliki pengaruh. Menginjak pedal rem belakang membuat rotasi ban berhenti dan dapat mempengaruhi keseimbangan motor. Begitu pula dengan memajukan posisi badan ke depan yang dapat mengganggu keseimbangan.

Tidak perlu mengerem terlalu keras, karena stoppie dilakukan dalam kecepatan yang cukup rendah. Dengan kecepatan rendah, suhu kampas rem dan minyak rem juga rendah. Sehingga sistem pengereman tidak bekerja terlalu berat dan tidak mengalami tekanan panas.

Meski banyak disukai penonton, ternyata banyak kekhawatiran dari manajer tim akan aksi tersebut. Sebab dikhawatirkan aksi stoppie dapat meningkatkan risiko motor terjatuh dan membuat beberapa komponen rusak. Selain itu pergerakan oli di bak mesin juga menjadi tidak seimbang yang cukup mengkhawatirkan.

Aksi ini terbilang cukup berbahaya, karena risiko jatuh dan cedera bisa saja terjadi. Bahkan Brembo sangat tidak merekomendasikan siapapun untuk melakukannya di jalan raya.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#4

Stefan Bradl Turun di Final MotoGP 2024, Pakai Livery 2025?

#5

Dunia Balap Motor Berduka, Juara Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Dunia

Terbaru

Berita | 7 jam yang lalu

Debut di GJAW 2024, Cek Lagi Harga dan Promo Scomadi

Scomadi Indonesia menunjukkan keseriusannya dalam memperkenalkan skuter berkualitas tinggi kepada masyarakat Indonesia di GJAW 2024

Berita | 8 jam yang lalu

Ini Deretan Motor yang Bisa Test Ride di GJAW 2024

Dengan keberagaman merek dan model yang hadir, GJAW 2024 memberikan banyak pilihan bagi pengunjung untuk memilih sepeda motor.

Berita | 10 jam yang lalu

GJAW 2024 Tawarkan Pengalaman Test Ride Motor Terbaru, Ini Caranya

Bagi Anda yang berencana hadir, jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba langsung sepeda motor idaman di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024.

Berita | 12 jam yang lalu

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

Kenaikan PPN menjadi 12 persen pada 2025 adalah tantangan sekaligus peluang, tergantung bagaimana pelaku pasar beradaptasi dengan perubahan kebijakan ini?

Berita | 13 jam yang lalu

Resmi Digelar, Segini Harga Tiket MUF GJAW 2024

Mandiri Utama Finance (MUF) GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 resmi terselenggara pada Jumat (22/11) hingga Minggu (1/12) di ICE BSD.

Beranda Trending Motor Listrik