Tujuh Pembalap Muda Lolos Seleksi Astra Honda Racing School 2025

Dipublikasikan : Kamis, 20 Februari 2025 10:37
Penulis : Ilham Pratama

Perjenjangan balap dari Astra Honda Motor (AHM) dimulai dari seleksi program Astra Honda Racing School (AHRS). Dan pembinaan balap jenjang awal berhasil meloloskan tujuh pembalap.

Tujuh Pembalap Muda Lolos Seleksi Astra Honda Racing School 2025
Seleksi Astra Honda Racing School (Foto :Honda)
Seleksi Astra Honda Racing School (Foto :Honda)

OTORIDER – Perjenjangan balap dari Astra Honda Motor (AHM) dimulai dari seleksi program Astra Honda Racing School (AHRS). Dan pembinaan balap jenjang awal berhasil meloloskan tujuh pembalap.

Talenta muda yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia ini lolos dari seleksi ketat pada Minggu dan Senin, 16-17 Februari 2025 di Astra Honda Safety Riding & Training Center Deltamas, Jawa Barat.

Para pembalap berusia 11-14 tahun ini disaring dari ratusan siswa yang melakukan pandaftaran. Di mana PT Astra Honda Motor (AHM) mengundang 45 siswa dari 15 provinsi di Indonesia yang lolos administrasi untuk mengikuti test praktik.

Proses Seleksi AHRS

Pada seleksi praktek pertama, tersaring 20 pembalap yang telah diuji dan dinilai berdasarkan kemampuan riding position, braking, racing line, cornering, body movement dan spatial awareness.

Memasuki seleksi tahap berikutnya, setiap pembalap akan diuji kemampuan dalam lintasan yang sama selama 15 menit, kemudian pengujian adaptasi pada lintasan baru dalam waktu 20 menit.

Pada setiap fase seleksi yang dilakukan, para talenta muda ini dievaluasi konsistensi dan durabilitasnya sehingga dapat dinilai berdasarkan performa terbaiknya.

Seleksi Astra Honda Racing School (Foto : Honda)

Setelah menjalani seluruh seleksi, terpilih tujuh pembalap yang langsung lolos untuk bergabung dengan siswa AHRS tahun 2024 yang kembali melanjutkan di AHRS 2025.

“Alhamdulillah, terima kasih Astra Honda Racing School atas kesempatan saya menjadi siswa AHRS 2025. Saya sangat senang bisa mewakili daerah NTB, mohon doanya agar saya bisa mengembangkan skill balap dan melakukan balap internasional dengan Astra,” ujar Gian Muhammad Gibran, pebalap belia dari Nusa Tenggara Barat.

Siap Mencetak Berbagai Prestasi

"Melalui Astra Honda Racing School, kami berharap dapat terus mengukir sejarah balap bagi Tanah Air. Kami pun memiliki komitmen kuat dan konsisten untuk memberikan bekal terbaik bagi generasi muda Indonesia dalam meraih mimpi di arena balap Internasional hingga dunia,” ucap  General Manager Marketing Planning and Analysis AHM, Andy Wijaya.

AHRS sebelumnya telah membuktikan kesuksesannya sejak tahun 2010 dengan meluluskan puluhan pembalap yang kini bersaing di ajang balap Asia dan dunia.

Alumni terkenal seperti Veda Ega Pratama, Mario Suryo Aji, Fadillah Arbi Aditama, Andi Farid Izdihar dan Gerry Salim, merupakan lulusan AHRS, yang terus mengharumkan nama Indonesia di panggung balap internasional.

Berikut daftar pebalap yang lolos seleksi AHRS 2025:

Pembalap Terpilih:     

Cadangan:

(*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Mengenal Microsleep, Bahaya di Jalan Tanpa Disadari

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Berita | 13 jam yang lalu

Cicip Deretan Motor Baru MForce Indonesia, Ada Apa Saja?

Pada Kamis (17/4), PT MForce Indonesia menggelar acara media gathering, sekaligus membuka sesi test ride pada beberapa line up terbaru mereka.

Berita | 14 jam yang lalu

Tengok Cicilan dan DP Honda CBR150R Baru di Bulan April 2025

Buat penggemar motor sport fairing, sosok Honda CBR150R 2025 bisa jadi opsi berkat beragamnya pilihan warna dari dua variannya, yakni Non ABS dan ABS.

Sport | 15 jam yang lalu

Gagal Podium di MotoGP Qatar, Alex Marquez Senang Tetap Raih Poin

Alex Marquez gagal meraih podium saat menjalani Race utama MotoGP Qatar pada akhir pekan lalu. Dalam balapan tersebut, ia finish di posisi keenam.

Berita | 16 jam yang lalu

Honda Revo Fit Jadi Motor Termurah AHM, Cicilannya Mulai Rp 700 Ribuan

Per bulan April 2025 ini, nyaris seluruh motor baru Honda dilepas dengan harga di atas Rp 18 juta. Tapi masih ada kok motor baru mereka yang dilepas dengan harga Rp 17 jutaan.

Berita | 17 jam yang lalu

Catat! Berikut Tanggal dan Lokasi Gelaran GIIAS 2025

Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) bakal kembali terselenggara tahun ini. Lantas, kapan dan di mana GIIAS 2025 akan digelar?

Beranda Trending Motor Listrik