Baru saja meluncur, bukan berarti PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melepas New Vixion hanya dengan kondisi standar. Pasalnya, pabrikan berlogo garputala ini juga melepas aksesori resmi dari naked bike 150 cc tersebut.
Ada 13 aksesori yang bisa dipilih para pengguna New Vixion. Menariknya, aksesori resmi New Vixion bukan hanya fokus pada penunjang penampilan, namun juga bisa mendongkrak performa.
Oiya, untuk pemasangan semua aksesori tersebut bersifat plug and play, alias tinggal pasang. Dan untuk membelinya bisa langsung ke dealer resmi Yamaha. Berikut daftar harga dan aksesori resmi New Vixion. (otorider.com)
USB Charger: Rp 200 ribu
Lever guard: Rp 335 ribu
Fuel cap: Rp 100 ribu
Radiator cover: Rp 150 ribu
Engine guard: Rp 300 ribu
Tank pad: Rp 110 ribu
Middle cowl: Rp 600 ribu
Busi NGK Iridium: Rp 99 ribu
Muffler cover: Rp 110 ribu
Short rear fender: Rp 350 ribu
Sakura muffler: 1,899 juta
Daytona GP Taper Slash muffler: Rp 1,65 juta
Daytona GP Taper muffler: Rp 1,46 juta