Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Tips Bersihkan Lapisan Luar Helm

Dipublikasikan : Selasa, 5 Mei 2020 14:00
Penulis : Thio Pahlevi

Agar kinerjanya tetap optimal, perawatan helm secara berkala dianjurkan untuk dilakukan. Bagaimana caranya?

Penggunaan helm yang sesuai standard tentunya akan memberikan perlindungan maksimal saat berkendara motor. Agar kinerjanya tetap optimal, perawatan helm secara berkala dianjurkan untuk dilakukan.

Hal ini pun turut dijelaskan langsung oleh Johanes Lucky selaku Safety Riding Manager PT Astra Honda Motor (AHM). Menurutnya, helm menjadi salah satu perlengkapan berkendara yang paling penting. Sehingga, perawatan pun perlu dilakukan.

   Baca Juga: Ragam Aksesoris Resmi Yamaha X-Ride 125, Pertegas Gaya Petualang

Terdapat beberapa bagian helm yang perlu dilakukan perawatan, salah satunya adalah lapisan luar helm. Nah, bagaimana caranya?

 

Pertama, bersihkan lapisan luar helm beserta kaca helm atau visor jika sudah terlihat kusam atau terkena kotoran, debu, serta hujan. Pembersihan disarankan menggunakan kain serat halus atau micro fiber dan sabun khusus perawatan helm.

Penggunaan micro fiber sendiri bertujuan untuk mencegah lapisan luar helm menjadi lecet saat proses pembersihan.

Selanjutnya, hindari penggunaan pembersih kaca untuk membersihkan visor helm. Hal ini dikarenakan pembersih kaca mengandung amonia yang dapat merusak polikarbonat pada visor helm. Dampaknya, bisa menurunkan tingkat kejernihan visor helm.

   Baca Juga: Dengarkan Suara Istimewa Mesin Dua Silinder Suzuki GSX-S300

Terakhir, untuk membersihkan detail-detail kecil, Anda dapat menggunakan cotton bud. Penggunaan ini diperlukan untuk menjangkau area helm yang sulit, seperti lubang ventilasi helm yang berfungsi menjaga sirkulasi udara.

Lucky menambahkan, sebaiknya bersihkan helm minimal satu bulan sekali. Namun, jika dipakai setiap hari, pembersihannya dapat dilakukan setiap minggu atau segera apabila terkena hujan agar helm tetap bersih dan nyaman dipakai.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

#4

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#5

Dunia Balap Motor Berduka, Juara Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Dunia

Terbaru

Berita | 5 jam yang lalu

Ducati Supersport 950 S Didiskon Rp 70 Juta di GJAW 2024

Salah satu promo menarik yang ditawarkan oleh Ducati Indonesia di pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 adalah potongan langsung sebesar Rp 70 juta.

Berita | 7 jam yang lalu

Ragam Aksesoris Resmi New Honda Scoopy 2024, Mulai Rp 60 Ribuan

Tak hanya menawarkan unit motor, AHM juga melengkapinya dengan ragam pilihan aksesoris resmi. Lantas, aksesoris apa saja yang tersedia dan berapa harganya?

Berita | 9 jam yang lalu

Otomotif Pekan Ini: Kecelakan Hokky, Naik PPN 12 % Terhadap Motor, dan GJAW 2024

Berbagai hal mengenai dunia otomotif terutama roda dua telah diberitakan Otorider. Deretan berita ini ada yang paling banyak dibaca oleh pengunjung Otorider.

Berita | 9 jam yang lalu

Suzuki V-Strom 160 2025 Meluncur, Cocok Lawan Kawasaki KLX?

Berbicara mengenai motor petualangan 150-160 cc, hampir semua pabrikan motor Jepang punya jagoan. Mulai dari Kawasaki KLX150 Series, Honda CRF150L dan Yamaha WR155R. Hanya Suzuki yang belum punya.

Sport | 10 jam yang lalu

Marc Marquez: Gresini Racing Keluarga yang Luar Biasa

Marc Marquez menutup seri terakhir MotoGP 2024 di Barcelona, Spanyol dengan finish urutan ke-7 saat balap Sprint dan ke-2 ketika Race utama.

Beranda Trending Motor Listrik