Rem memiliki fungsi penting untuk mengurangi hingga menghentikan laju motor. Maka dari itu, komponen ini harus selalu dirawat. Salah satu cara merawat rem yaitu dengan rutin membersihkan komponen seperti bagian kaliper dan kampas rem.
Selain dibersihkan, penggantian kampas rem juga perlu dilakukan jika sudah mulai tipis atau aus. Pada umumnya tanda kampas sudah mulai habis akan timbul bunyi yang menggangu. Kemudian, fungsinya juga sudah mulai menurun atau kurang pakem jika direm.
Baca Juga: Kawasaki Hadir Di IIMS Hybrid 2022, Sediakan Unit Test Ride ZX-25R
Nah, berikut Main Dealer Honda Wahana Makmur Sejati membagikan tips cara membedakan kampas rem asli atau palsu.
1. Hologram AHM
Cek pada kemasan kampas rem apakah menggunakan hologram dengan gambar AHM atau tidak.
Baca Juga: Harga Terbaru Honda Vario 125 dan 160 per April 2022, Ada Kenaikan!
2. Nomor produksi
Semua kampas rem asli Honda terdapat nomor produksi.
3. Tekstur
Kampas rem palsu akan terasa seperti rapuh jika disentuh. Sedangkan, kampas rem orisinil bakal terasa padat.