OTORIDER - Kampas kopling yang habis enggak melulu cuma karena dari gaya berkendara saja. Ada sejumlah penyebab lain yang bisa bikin kampas kopling cepat habis.
"Pertama-tama bisa dari pemakaian oli yang enggak sesuai dengan spesifikasi motor. Oli yang tadinya untuk melumasi kampas kopling malah jadi menguap karena kepanasan," ucap Andi, salah satu mekanik Suba Motor, Bojong Gede.
Baca Juga: Adu Harga Honda PCX160 dan Yamaha NMax 155, Siapa Lebih Murah?
Sementara itu, setelan jarak kopling pendek memang lebih nyaman untuk dipakai riding. Terutama ketika berkendara di kota yang banyak macetnya seperti di Jakarta. Namun, menurut Andi setelan jarak kopling yang pendek akan mengorbankan kampas kopling.
Baca Juga: Cara Atasi Electric Starter Motor yang Enggak Berfungsi
"Iya, pemotor punya kecenderungan akan sering gantung kopling dan kebakar tuh kampasnya. Tapi ini tidak semua ya, masih ada juga kok yang bisa pakai kopling pendek," kata Andi. (*)