Aki memegang peranan penting bagi sebuah kendaraan bermotor. Tugasnya untuk penyuplai sekaligus menyimpan arus kelistrikan yang digunakan ketika menyalakan sistem elektrikal.
Pada motor, aki berfungsi menyalakan sistem starter, pompa injeksi, penerangan, hingga pembakaran pada mesin. Untuk melihat usia aki motor, bisa dengan memantau tegangannya.
Baca Juga: Harga Honda Vario 125 dan Vario 160 per Juli 2023, Tak Ada Kenaikan
Untuk besaran voltase aki motor ternyata harus pas, enggak boleh sampai kurang atau lebih.
Baca Juga: Cara Mengatasi Kick Starter Motor yang Terasa 'Ngelos'
"Kalau aki yang masih sehat biasanya tegangangannya berada di 12,3 V hingga 12,6 V ketika kondisi mesin mati. Akan tetapi, ketika mesin nyala dan digunakan, voltase yang normal itu berada di kisaran 13,7 V hingga 14,2 V," tambahnya.
Bila aki motor Anda voltasenya berada di bawah 12,3 V, itu berarti indikasi umur akinya sudah enggak lama lagi. Begitu juga jika voltase aki berada di atas 14,2 V saat mesin menyala, ini menjadi indikasi aki mengalami overcharge.