Setelah Lama Ditinggal Mudik, Motor Jangan Langsung Dinyalakan

Dipublikasikan : Sabtu, 5 April 2025 09:00
Penulis : Ilham Pratama

Motor yang ditinggal lama saat mudik Lebaran, misalnya hingga lebih dari enam bulan bakal butuh perhatian lebih. Sebab akan menimbulkan masalah di mesin.

Setelah Lama Ditinggal Mudik, Motor Jangan Langsung Dinyalakan
Ilustrasi motor ditinggal lama (Foto : Otorider)
Ilustrasi motor ditinggal lama (Foto : Otorider)

OTORIDER - Motor yang ditinggal lama saat mudik Lebaran, misalnya hingga lebih dari enam bulan bakal butuh perhatian lebih.

Selain soal penyimpanannya, ada juga hal yang patut diperhatikan sebelum langsung menyalakan motornya setelah sekian lama terdiam.

Sebab meski sudah menambah tekanan angin atau memasang aki, ternyata mesin motor jangan langsung dihidupkan. Hal ini justru bisa merusak mesin. Bahkan kemungkinanya motor bisa mogok.

Seperti dikatakan Joddy pemilik bengkel JDM Project yang berlokasi di Jatiwaringin, Jakarta Timur. "Motor yang lama nggak dipakai, jangan langsung dinyalakan mesinnya," ucapnya.

Joddy menjelaskan jika mesin yang langsung dinyalakan tanpa pergantian oli, ditakutkan mesin ngejam. Hal ini karena oli yang mengendap lama bisa jadi terlalu kental bahkan berubah bentuk menjadi seperti gel.

Oli yang berubah bentuk ini dapat menempel ke komponen mesin dan tak lagi berfungsi sebagai sistem pelumasan.

Agar aman, menurut Joddy bisa diikuti dengan melakukan servis dan engine flush. "Baru ganti oli kembali. Dengan langkah tersebut, kondisi motor akan kembali segar dan potensi mesin ngejam karena oli terlalu kental bisa dihindari," pungkasnya. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#3

Mutasi Kendaraan ke Jawa Barat Resmi Bebas Pajak, Begini Cara Urusnya!

#4

Cara Cek ETLE Secara Online dengan Mudah, Cepat, dan Praktis

#5

Biaya Ganti Plat Nomor Sepeda Motor 2025: Ini Rinciannya!

Terbaru

Motor Listrik | 7 jam yang lalu

Ingin Beli Motor Listrik, Wahana Honda Tawarkan Promo di PEVS 2025

Dalam pameran kendaraan listrik PEVS 2025, Wahana Honda memberikan potongan harga untuk semua motor listriknya.

Tips & Modifikasi | 9 jam yang lalu

Tiga Tips Jaga Kondisi Motor, Bisa Dilakukan Sendiri Di Rumah

Apalagi, setelah motor digunakan untuk perjalanan jarak jauh. Lantas, apa saja yang perlu dicek pada motor tanpa harus pergi ke bengkel?

Motor Listrik | 10 jam yang lalu

PEVS 2025 Dibuka Hari Ini, Kenali Lima Faktanya

Pekan ini Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO) bersama dengan Dyandra Promosindo akan kembali menggelar PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) 2025.

Berita | 11 jam yang lalu

VIDEO: Perbedaan Utama Royal Enfield Himalayan 450 dan Guerrilla 450

Lantas, apa saja yang membedakan antara Royal Enfield Himalayan 450 dan Guerrilla 450? Penasaran? Tonton videonya sampai habis ya!

Berita | 13 jam yang lalu

Seru! BMW Motorrad GS Race Indonesia 2025 Seri Yogyakarta Sukses Digelar

BMW Motorrad Indonesia sukses menggelar seri ketiga event BMW Motorrad Indonesia GS Race di Kulon Progo, Yogyakarta pada akhir pekan lalu.

Beranda Trending Motor Listrik