Kabar Menguat New Yamaha MX King Siap Hadir Di Indonesia, Inilah Jawaban Yamaha Indonesia
Kabar menguat New Yamaha MX King siap hadir di Indonesia. Inilah jawaban Yamaha Indonesia.
Setelah Yamaha Vietnam resmi merilis Yamaha MX King Facelift pada awal Agustus 2018, kabarnya motor bebek berkapasitas 150 cc itu akan mengaspal di Indonesia.
Apakah Yamaha MX King Facelift akan hadir di Indonesia? Saat tim Otorider.com meminta konfirmasi pada pihak Yamaha Indonesia, inilah jawabannya.
“Sabar, pasti kami informasikan ke teman-teman kalau ada motor baru yang akan hadir di Indonesia, tunggu saja tanggal mainnya, pokoknya tinggal tunggu undangannya saja,” ujar Yordan Satriadi, Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Jika dilihat dari Yamaha Vietnam tentang New MX King yang sudah dipasarkan pada awal Agustus, terlihat sangat berbeda dari segi tampilan. Sebut saja mulai dari lampu depan baru, serta panel instrumen full digital.
Nah, lampu depan MX King facelift sudah tidak menggunakan bohlam, sekarang sudah menggunakan lampu LED yang lebih terang serta hemat daya. Untuk panel instrumen, MX King Vietnam sudah full digital, dengan layar hitam dan tampilan informasi berwarna putih.
Baca juga: Yamaha MX King Facelift Siap Diluncurkan, Inilah Bocorannya
Yamaha Exciter atau MX King facelift di Vietnam ditawarkan dengan dua varian yaitu GP dan RC dengan perbedaan keduanya di bagian grafis bodi. Banderolnya di kisaran 47,49 juta VND atau setara dengan Rp 29,7 jutaan.