KTM Duke 250 2017 First Ride Review (Video)

Minggu, 16 Juli 2017 15:05
Hieronimus Girindra

Wajah baru KTM Duke 250 baru selain menyiratkan ketampanan desain anyar, ternyata juga menawarkan sensasi berkendara berbeda dari sebelumnya. Video ini adalah kesempatan pertama kami mencoba Duke 250.

KTM Duke 250 2017 First Ride Review (Video)

Bertepatan hari pertama Jakarta Fair 2017, PT Penta Jaya Laju Motor memperkenalkan dua motor naked baru, Duke 250 dan Duke 390. Berbekal desain anyar, tampilan kedua motor ini langsung memikat hati banyak rider. Betapa tidak, wajahnya jauh berbeda dari generasi sebelumnya. Jauh lebih runcing dan macho, dipadu warna orange dan hitam khas KTM. 

 

Baca juga : KTM Duke 250 Dan Duke 390 Dijual Rp 45-99 Jutaan On The Road Jakarta

                   Ini Cicilan KTM New Duke 250

 

Ternyata tak hanya tampilan yang berbeda, posisi riding dan sensasi berkendaranya pun cukup berubah dari sebelumnya. Memang mesin, suspensi dan sasis bagian depan tampak tak banyak berubah. Namun begitu dinaiki, langsung terasa bedanya. Mulai dari suara mesin, setang lebar dan tangki lebih besar membuat Duke 250 ini punya impresi berbeda. 

Inilah video first ride review kami terhadap KTM Duke 250 2017. Memang tak bisa riding jauh karena belum ada plat nomor resmi dari Kepolisian. Namun cukup dapat memberikan gambaran awal mengenai perbedaan dengan generasi sebelumnya.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.