Pelumas TOP 1 Tambah Varian Terbaru, Inilah Keunggulannya
Pelumas TOP 1 mengawali tahun 2019 dengan menambah sejumlah varian terbaru untuk motor. Inilah keunggulannya.
Mengawali 2019, PT Topindo Atlas Asia sebagai distributor resmi pelumas TOP 1 di Indonesia menghadirkan sejumlah varian terbaru untuk motor di Hotel Pullman Central park, Jakarta Barat (25/2).
TOP 1 menghadirkan varian terbaru untuk sepeda motor yaitu TOP 1 SMO MC 10W-30 dan TOP 1 SMO MC 10W-40.
Baca Juga : Triumph Luncurkan The New Scrambler 1200 XE di Jakarta, Inilah Harganya
Baca Juga : Ragam Fitur New Triumph Scrambler 1200 XE, Tampang Klasik Bertabur Teknologi Unik
“Pelumas terbaru ini sudah memiliki keunggulan seperti daya tahan pada kondisi ekstrem yang lebih tinggi, memberikan perlindungan terhadap karat lebih maksimal, serta sudah memenuhi spesifikasi tertinggi bagi kendaraan bermotor di kelasnya,” ujar Andry Lee, Sales & Marketing Director TOP 1. Andry Lee menambahkan, semua varian sudah standarisasi oli terbaru yaitu Jaso MA2.
Hadir dengan kemasan 0,8 liter, oli TOP 1 khusus sepeda motor ini bisa digunakan untuk periode penggantian sejauh 3.000 km. TOP 1 SMO MC 10W-30 dan TOP 1 SMO MC 10W-40 dibanderol Harga Eceran Tertinggi (HET) Rp 43.750 di Indonesia. Mau coba?
.