Valentino Rossi : Pensiun MotoGP Akan Ikut Dakar!

Rabu, 6 Februari 2019 18:05
Hafiz Raka Wibisono

Valentino Rossi pekan depan akan menginjak usia ke 40.

Valentino Rossi : Pensiun MotoGP Akan Ikut Dakar!

Pekan depan, Valentino Rossi akan menginjak usia ke 40. Pembalap berkebangsaan Italia kelahiran 16 Februari 1979 itu merasa sudah cukup tua dalam karir sebagai pembalap MotoGP. “Sayangnya, minggu depan saya menginjak usia ke-40. Dan ya saya sudah cukup tua!”  serunya seperti dikuti dari Crash.net.

   Baca juga : Yamaha Tampilkan YZR-M1 Monster Energy Untuk Musim MotoGP 2019

Pembalap yang sedang mempersiapkan musim ke-24 nya dalam balap Gran Prix MotoGP, mengaku akan terus kompetititf meskipun usianya sudah menginjak kepala empat. “Ini adalah suatu tantangan untukku, agar lebih bisa kompetitif di tahun ini,” ujar pemegang sembilan gelar juara dunia ini.

Rossi merupakan pembalap tertua di era modern MotoGP saat ini. Sebelumnya ada Jack Findlay yang memilih pensiun di usia 42 tahun 85 hari pada tahun 1977. VR46 berharap akan ada pembalap yang meneruskan karirnya sebagai pembalap meskipun sudah cukup tua seperti dirinya.

Lebih lanjut, rider yang akan habis kontrak dengan Tim Yamaha Monster Energy pada 2020 menjelaskan akan melanjutkan karirnya sebagai pembalap Dakkar. “Balap Dakkar adalah balapan yang menarik. Balapan itu keras dan sulit, jadi harus dipersiapkan dengan baik. Tapi saya sangat ingin mencobanya suatu waktu, semoga itu terlaksana,” ujar pembalap yang sedang mengikuti sesi tes di sirkuit Sepang Malaysia. 

Hmm... Menarik!

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.