Yamaha Resonator 125, Perpaduan Musik dan Motor Klasik

Senin, 19 Oktober 2015 14:35
Okky Zulham Hadi

Menyasar pasar anak muda, Yamaha mengumumkan akan membuat motor terbaru yakni Yamaha Resonator 125. Rencananya motor konsep yini akan hadir perdana pada Tokyo Motor Show 2015 (29/10) mendatang.

Yamaha Resonator 125, Perpaduan Musik dan Motor Klasik

Menyasar pasar anak muda, Yamaha mengumumkan akan membuat motor terbaru yakni Yamaha Resonator 125. Rencananya motor konsep yang menganut desain cafe racer ini akan hadir perdana pada Tokyo Motor Show 2015 ( 29/10) mendatang. Sekilas tampak desainnya mirip dengan Yamaha SR400, namun dalam versi yang lebih kecil.

Pemilihan nama Resonator diambil untuk menunjukan koneksi Yamaha yang juga merupakan pembuat alat musik. Ini terlihat dengan tangki beraksen krom dengan bagian belakang yang kontras dengan panel serat kayu. Yang terlihat seperti tekstur gitar akustik. Tidak sampai disitu, Resonator juga diberi sentuhan teknik ukiran pada beberapa komponen kuningan seperti tutup tangki serta knalpot.

Perpaduan antara gaya klasik dan modern pun diperkuat dengan instrumen modern seperti halnya tertera di bagian depan dengan menggunakan desain seperti smartphone tipis termasuk bisa menaruh kamera digital di atas lampu depan.

Sayangnya belum ada penjelasan secara rinci mengenai spesifikasinya. Namun yang jelas Yamaha membekali Resonator 125 dengan mesin satu silinder berpendingin udara dan mengusung teknologi fuel injection. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.