Honda Perbarui Skuter Imut Giorno

Kamis, 8 Oktober 2015 16:05
Gilang Budiman

Versi terbaru dari Giorno kini telah dilengkapi dengan socket output DC, jadi lebih mudah mengisi ulang baterai gadget.

Honda Perbarui Skuter Imut Giorno

Honda kembali meluncurkan skuter model Giorno terbarunya yang bergaya mirip Vespa. Skuter ini mempunyai desain bergaya Italia dengan berbentuk bulat di bagian panelnya. Dikutip dari ResponseJP, Honda membuat skuter ini untuk merujuk segmen fashion. Hal ini semakin diperjelas dengan hadirnya berbagai pilihan warna two-tone menarik yang disediakan, seperti coklat, merah, putih dan lainnya. 

Versi terbaru dari Giorno kini telah dilengkapi dengan colokan DC. Sehingga memudahkan kita jika ingin mengisi ulang baterai gadget. Selain itu, skuter yang diproduksi di China ini nantinya akan kembali dibuat di Kumamoto Factory, Jepang. 

Untuk mesinnya, Honda menyematkan mesin berkapasitas 50 cc, empat tak satu silinder. Mesin tersebut menggunakan teknologi PGM-FI agar efisiensi bahan bakar lebih efisien. Selain itu, Honda juga memberikan fitur seperti ESP dan Idling Stop System. 

Berkat berbagai fitur itu, Honda mengklaim skuter yang ditargetnya terjual setahun sebanyak 18.000 ini mempunyai konsumsi bahan bakar 80 km/liter. Skuter ini nantinya akan diluncurkan untuk pertama kalinya pada tanggal 16 Oktober 2015 dan ditawarkan dengan harga kurang lebih Rp 22 jutaan. (otorider.com)

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.