Yamaha Bakal Hidupkan DT400? Siap Hadang Ducati Sixty2
Tren motor-motor bertampilan retro kembali menggeliat di kalangan pabrikan. Kali ini kabar dari Yamaha yang siap menghadirkan motor trail bergaya scrambler lawas berjuluk DT400.
Tren motor-motor bertampilan retro kembali menggeliat di kalangan pabrikan. Kali ini kabar dari Yamaha yang siap menghadirkan motor trail bergaya scrambler lawas berjuluk DT400. Tren tampilan scrambler dari Yamaha DT terkenal di dekade 70-90 an.
Seperti diungkapkan Product Manager Yamaha, Shun Miyazawa yang mengatakan jika varian DT bisa saja dihidupkan lagi, dengan mesin berbasis sport retro SR400. "Sekarang kami punya mesin-mesin 700 dan 900cc. Dan saya pikir kami memiliki mesin yang lebih kecil. Cocok untuk DT. Setelah kami punya SR400, rasanya akan menarik," paparnya.
Yang menarik, jika masuk jalur produksi diprediksi Yamaha DT400 akan bersaing ketat dengan Ducati yang sudah menghadirkan Scrambler Sixty2 yang bermesin 399cc.
Hal ini langsung ditampik dengan santai oleh pria asli Jepang tersebut. "Sejujurnya, kami tidak peduli. Akan selalu ada seseorang yang mengatakan produk lain sebagai pengikut dari produk sebelumnya. Tapi kalau kami melakukannya, maka sepeda akan mungkin 150 persen lebih menyenangkan ketimbang Bolognese Scrambler."