Buktikan Road Legal, Viar Serahkan STNK Skuter Listrik Q1 ke Konsumen

Sabtu, 5 Agustus 2017 13:00
Ilham Pratama

Setelah diluncurkan pada Juni lalu, maka hari ini (5/8), PT Triangle Motorindo, produsen motor Viar mulai melakukan penyerahan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) skuter listrik Viar Q1 pada konsumen.

Buktikan Road Legal, Viar Serahkan STNK Skuter Listrik Q1 ke Konsumen

Setelah diluncurkan pada Juni lalu, maka hari ini (5/8), PT Triangle Motorindo, produsen motor Viar mulai melakukan penyerahan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) skuter listrik Viar Q1 pada konsumennya. Prosesi simbolis ini diikuti oleh 20 konsumen terpilih dan berlangsung di Kantor Pusat Viar, Sunter, Jakarta.

 

Ke-20 konsumen tersebut merupakan perwakilan yang diundang secara khusus oleh PT Triangle Motorindo setelah melakukan pembelian sejak dibukanya pre-order hingga akhir bulan Juni lalu.

 

Direktur Utama PT Kencana Laju Mandiri, main dealer Viar, Tarcicius Djoko Mulyatno mengatakan jika penyerahan STNK Viar Q1 ini merupakan jawaban akan keraguan sebagian masyarakat yang kerap mempertanyakan aspek legalitas skuter seharga Rp 16,2 juta tersebut.

 

"Saya berharap dengan penyerahan STNK pada konsumen ini menjadi bukti bahwa sepeda motor listrik sudah bisa dinikmati secara aman dan nyaman si jalan raya," ucapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.