Ini Deretan Pejabat Yang Viral Saat Naik Motor
Saat ini, Presiden Joko Widodo tengah menjadi buah bibir saat memantau perkembangan jalur trans Papua di Wamena dengan menggunakan motor trail.Lalu, siapa saja pejabat yang viral karena memakai motor?
Saat ini, Presiden Joko Widodo tengah menjadi buah bibir saat memantau perkembangan jalur trans Papua di Wamena dengan menggunakan motor trail. Maklum, motor masih dianggap sebagai kendaraan yang lincah selap-selip membelah kemacetan. Lalu, siapa saja pejabat yang viral karena memakai motor?
Anies Baswedan
Mantan Menteri Pendidikan yang kini menjadi Gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies Baswedan terkenal gemar mengantar anaknya, Ismail Hakim ke sekolah menggunakan motor. Tunggangannya, skuter matik 'sejuta umat' seperti Yamaha Mio, maupun Honda Vario FI.
Susi Pudjiastuti
Dari gayanya yang nyentrik, Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Susi Pudjiastuti memang bisa mengendari motor, bahkan yang berjenis sport dengan transmisi manual. Terakhir, pada Maret lalu Susi tampak memakai motor patroli polisi Yamaha XJ900P saat menemui Presiden Perancis saat itu, Francois Hollande di Istana Presiden, Jakarta.
Padahal, motor tersebut berkategori big bike dengan volume mesin 892 cc, 4-silinder dengan pendingin udara. Motor dengan aksesori khas polisi ini dilengkapi dengan rotator, side box dan bodi full fairing dengan windshield besar.
Susilo Bambang Yudhoyono
Terakhir, ada aksi boncengan mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono yang membonceng pengawalnya saat menghadiri pembukaan ajang balap dunia, A1GP di Sirkuit Sentul, Jawa Barat pada 2006 silam.
Motor yang dipakai saat itu, Honda Goldwing dengan spek mesin 1.800 cc SOHC yang dilengkapi peranti turing dan peralatan kepolisian seperti rotator dan sirine. (otorider.com)