Ketika Royal Enfield Himayalan Diajak Berpetualang Di Larantuka Adventure Rally 2018

Sabtu, 15 Desember 2018 16:50
Angga M

Lima petualang menggunakan Royal Enfield Himalayan dalam gelaran Larantuka Adventure Rally 2018. Begini ceritanya.

Ketika Royal Enfield Himayalan Diajak Berpetualang Di Larantuka Adventure Rally 2018

Sebanyak 15 pengendara sejati mengikuti gelaran Larantuka Adventure Rally 2018 yang diadakan oleh Indonesia Off-road Xpedition (IOX) pada akhir September 2018 lalu, di antaranya 5 orang menggunakan motor Royal Enfield Himalayan.

Baca juga: Catatan Akhir Tahun 2018: All New Honda PCX Mulai Hadir Di Dealer Tapi Belum Bisa Disentuh

IOX sendiri merupakan komunitas para petualang bermotor dengan tujuan mengekplorasi wisata dan budaya Indonesia. “Untuk yang ingin bergabung dengan IOX, kami tidak akan menerima sembarang pendaftar kalau ada event, karena kami selalu tekankan attitude saat melakukan kegiatan off-road,” ujar Teddy Wibowo, salah satu anggota IOX yang menceritakan keseruan selama perjalanan, bertempat di Eiger Radio Dalam (12/12).

Royal Enfield Larantuka Adventure 2018

Menariknya dalam perjalanan ke Larantuka ternyata PT Distributor Motor Indonesia, dealer resmi Royal Enfield di Indonesia memberikan dukungan dengan menyediakan 5 unit Royal Enfield Himalayan serta disupport dengan perlengkapan adventure gear dari Eiger. Perjalanan menempuh jarak 2.150 km yang menuju ujung pulau NTT.

Perjalanan diawali dari kota Malang dengan melewati Bromo, Rau Pane, Senduro, Ijen, Jampit, Kawah Wurung, Kemiren, Bali,  Danau Batur,  Kintamani,  Penglipuran, Lombok, Tanjung Aan, Kayangan, Sumbawa Barat, Maluk, Pantai Selatan, Lunyuk, Sumbawa Besar, Tambora, Dompu, Sape, Flores, Komodo, Labuan Bajo, Cancar  Spiderweb, Denge, Waerebo  Traditional Village,  Denge, Sepiwatu, Bajawa, Ngada, Walomese, Riung 17, Danga, Mboras, Magepanda, Maumere, Larantuka, Maumere, Kelimutu, Ende, Bajawa, Riung, Reo, Ruteng dan Labuan Bajo.

Teddy Wibowo menambahkan, dalam Larantuka Adventure 2018 ini menggunakan konsep Ride and Camp dengan menggunakan motor Royal Enfield Himalayan untuk mencari spot-spot indah melalui jalur yang tidak terlalu berat.

Ikutan dong!

Royal Enfield Larantuka Adventure 2018

 

Royal Enfield Larantuka Adventure 2018

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.