Membandingkan Harga All New Kawasaki Ninja 250 Vs Honda CBR250RR, Pasti Buat Anda Bingung
Berikut ini perbandingan harga All New Kawasaki Ninja 250 Vs Honda CBR250RR. Dijamin bikin Anda geleng-geleng kepala.
Selain sisi tampilan dan reputasi mesin, All New Kawasaki Ninja 250 dan Honda CBR250RR juga bisa dibandingkan secara harga. Dari unsur tampilan dan performa serta harga, baru nantinya Anda bisa mendapatkan produk mana yang paling value for money.
Pun demikian untuk saat ini Otorider.com akan sajikan perbandingan secara harga dari seluruh varian kedua motor sport berfairing tersebut. Bila dilihat dari tabel di bawah, Honda CBR250RR memiliki lebih banyak varian yang bisa Anda pilih.
Selain itu, secara harga juga rata-rata lebih terjangkau dari Kawasaki Ninja 250, khususnya untuk versi yang sudah mengadopsi sistem pengereman Anti-lock Braking (ABS). Namun, bagi Anda yang sudah kepincut dengan nama besar 'Ninja', bisa pilih versi paling murah yang ada di angka Rp 61,9 juta (On the Road DKI Jakarta dan sekitarnya).
Selanjutnya, pilihan tetap di tangan Anda.
Daftar harga:
Kawasaki New Ninja 250 ABS SE 2018 Rp 71.900.000
Kawasaki New Ninja 250 SE 2018 Rp 64.300.000
Kawasaki New Ninja 250 2018 Rp 61.900.000
Honda CBR250RR Repsol Rp 70.175.000
Honda CBR250RR - STD Grey Rp 63.525.000
Honda CBR250RR - STD Black Rp 63.525.000
Honda CBR250RR - STD Red Rp 64.125.000
Honda CBR250RR - ABS Grey Rp 69.525.000
Honda CBR250RR - ABS Black Rp 69.525.000
Honda CBR250RR - ABS Red Rp 70.125.000
Honda CBR250RR SE - Kabuki Rp 70.125.000