Motor Teknologi Masa Depan Siap Dipajang di Indonesia Motorcycle Show 2018, Inilah Bocorannya
Motor teknologi masa depan siap dipajang di Indonesia Motorcycle Show 2018. Inilah bocorannya.
Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018, akan segera hadir untuk ke 8 kalinya di 2018, bertempat di Jakarta Convention Centre, Jakarta Pusat yang dimulai pada 31 Oktober sampai 4 November 2018.
Pameran otomotif yang selenggarakan oleh Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) ini diikuti sebanyak 60 peserta pameran, mulai dari produk sepeda motor, perlengkapan bermotor, perusahaan pembiayaan serta apparel sepeda motor terbaru. IMOS 2018 mengambil tema ‘Indonesia Future Technology’ yang artinya mengunggulkan teknologi di industri sepeda motor Indonesia.
Baca juga: Inilah Besaran Cicilan Honda Forza, Ternyata Sangat Ringan
“Konsumen Indonesia saat ini sudah mulai bisa memilih sepeda motor yang sudah menggunakan teknologi terbaru serta menilai kenyamaan dalam berkendara,” ujar Johannes Loman, Ketua Umum AISI, saat ditemui dalam konferensi pers di Jakarta (15/10).
Sedangkan Ketua Penyelenggara Pameran IMOS 2018, Sigit Kumala, mengatakan, semua para peserta IMOS 2018 pasti akan menampilkan produk baru, yang sesuai dengan kebutuhan konsumen di Indonesia serta tren sepeda motor terbaru yang hadir di Indonesia.
“Konsumen di Indonesia akan disajikan dengan beberapa program-progman menarik selama pameran serta teknologi terbaru untuk masa depan,” tutup Sigit Kumala. Sayangnya dirinya belum bisa memberitahu teknologi apa saja yang akan dihadirkan nantinya.