Manfaat Fuel Catalyst Pada Sepeda Motor, Masih Jarang Diketahui Pengendara
Pengguna sepeda motor masih banyak yang belum mengetahui tentang fuel catalyst.
Pengguna sepeda motor masih banyak yang belum mengetahui tentang produk catalyst. Padahal produk catalyst telah lama hadir di dunia otomotif. Salah satu merek catalyst yang ada di Indonesia adalah BRQ.
Yudha Rah, Online Promotion BRQ Indonesia mengatakan, produk catalyst seperti BRQ memiliki delapan keunggulan yang dapat dirasakan langsung oleh pengguna. Salah satunya adalah meningkatkan performa motor atau memberikan kehematan konsumsi bahan bakar.
Menurut Yudha, catalyst dapat membuat bensin Premium memiliki kualitas seperti Pertamax. "Konsepnya meningkatkan komponen bahan bakar, sehingga hasil pembakarannya jauh lebih sempurna. Kemudian mempertahankan kualitas bensin agar tidak menurun," ujar Yudha saat ditemui OtoRider di GIIAS 2019, Tangerang, Selasa (23/7).
Baca Juga: Inilah Produk Baru GIVI di GIIAS 2019, Banyak Promo Menarik Juga!
Selain itu catalyst juga meningkatkan performa agar lebih ringan dan responsif. "Jadi kalau pakai catalyst itu tarikan lebih ringan dan responsif, ini yang sering membuat pengguna ngerasa lebih boros. Padahal karakter berkendaranya yang berubah, bukan jadi lebih boros," ungkap Yudha.
Padahal jika dibandingkan dengan karakter berkendara yang sama, menurut Yudha penggunaan catalyst dapat menghemat BBM hingga 20%.
Selain itu, Yudha juga mengatakan keunggulan lainnya seperti menghilangkan efek ngelitik pada mesin, menurunkan gas buang sampai 50%, Membersihkan ruang bakar mesin, dan merawat injektor.
Baca Juga: Scarlet Hadirkan Swing Arm Kawasaki KLX 150 di GIIAS 2019, Lebih Keren dan Ringan!
BRQ baru saja meluncurkan dua produk baru yakni BRQ Mini Fueller dan BRQ B4. BRQ membanderol Mini Fueller dengan harga Rp 1.550.000, sedangkan untuk BRQ B4 dijual seharga Rp 480 ribu. Produk BRQ dapat digunakan hingga 400.000 kilometer sekali pakai, jika konsumen kurang puas BRQ berikan 90 hari kesempatan untuk mengembalikan produk.