Torsi Kawasaki W175TR Lebih Besar! Apa Rahasianya?

Torsi Kawasaki W175TR Lebih Besar! Apa Rahasianya?
Jumat, 29 November 2019 13:00
Thio Pahlevi

Varian anyar dari keluarga Kawasaki W175 hadir dengan nama W175TR. Mengusung gaya Scrambler, motor ini menggunakan basis mesin yang sama dengan W175 dan W175 Cafe.

Menariknya, terdapat perbedaan torsi pada W175TR. Apa rahasianya? Hal ini disebabkan adanya komponen baru yang dipakai pada motor tersebut, yakni knalpot megaphone yang berbeda dengan knalpot peashooter pada W175 varian sebelumnya.

   Baca Juga: Daftar Harga Royal Enfield Terbaru (November 2019)

"Tarikannya lebih enak di rpm bawah. Kalau mesin enggak ada perubahan. Tapi penggunaan knalpot baru itu pengaruhnya cukup besar. Karena megaphone itu kan lebih ke arah sport ya. Jadi tarikannya otomatis lebih baik. Tarikannya terasa sampai dengan 4.500 rpm," kata Michael C. Tanadhi selaku Head Sales & Promotion Kawasaki Motor Indonesia di Jakarta (28/11).

Kawasaki w175 cross

 

Tercatat, dengan mesin 4-Tak, SOHC berkapasitas 177 cc, motor ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 12,8 dk pada 7.500 rpm. Sementara itu, kenaikan terjadi pada torsi maksimumnya.

   Baca Juga: Coba Motor Baru, Valentino Rossi Keluhkan Sejumlah Kerusakan

Sebelumnya, W175 memiliki torsi maksimum sebesar 13,2 Nm. Namun berkat penggunaan knalpot megaphone ini, torsi maksimum W175TR melonjak menjadi 13,6 Nm pada 6.000 rpm.

Selain itu, ubahan juga terjadi pada sektor karburator, tepatnya komponen jetting-nya yang saat ini berbeda. Sayangnya, divisi teknis Kawasaki tidak menyebutkan lebih rinci ukuran komponen tersebut.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.