Ngawur, Vespa Sprint Dipakai Dagang Bakso Seperti ini
Tanpa kami tanya ke pihak safety riding maupun pakar kesehatan, tentu cara dagang bakso seperti si abang satu ini sangat tidak disarankan.
Sebuah video yang sengaja dibuat untuk lucu-lucuan tengah beredar di media sosial media. Dalam video berdurasi sekitar 2 menit itu tampak seseorang yang ceritanya pedagang bakso keliling tengah menjajakan dagangannya pakai Vespa Sprint 150 matic.
Tapi di sinilah yang membuatnya kocak sekaligus ngawur. Sebab ia jualan baksonya dengan menaruh dagangannya di bagasi, cekungan bagasi ia jadikan panci untuk menyimpak bakso beserta kuahnya!
Tanpa kami tanya ke pihak safety riding maupun pakar kesehatan, tentu cara dagang bakso seperti si abang satu ini sangat tidak disarankan. Semoga saja para aktor di video ini yang makan bakso dengan cara yang tidak biasa diberi kesehatan setelahnya.
Vespa Sprint sendiri dibekali mesin 150 cc dengan output tenaga 9,5 kW yang keluar pada kitiran 7.750 rpm dan torsi maksimunya di angka 12,8 Nm di 6.500 rpm.
Sejauh ini OtoRider memantau matic keren ini kerap dipakai untuk penggemarnya untuk hang out, kopi darat dalam berkomunitas, hingga jadi pacuan balap. Sempat dahulu terpantau dipakai juga untuk komersial, dalam hal ini sebagai ojek online. Belum pernah kami temukan untuk dagang bakso.
Silakan simak kekonyolan videonya di bawah ini namun jangan ditiru, ya!