Honda Scoopy Warna Baru Hadir di IMOS+ 2023, Harga Mulai Rp 22 Jutaan

Rabu, 25 Oktober 2023 14:01
Thio Pahlevi

PT Astra Honda Motor (AHM) memperkenalkan pilihan warna baru Scoopy di ajang IMOS+ 2023 pada Rabu (25/10).

Honda Scoopy Warna Baru Hadir di IMOS+ 2023, Harga Mulai Rp 22 Jutaan

OTORIDER - PT Astra Honda Motor (AHM) memperkenalkan pilihan warna baru Scoopy di ajang IMOS+ 2023 pada Rabu (25/10). Deretan warna baru ini tersedia pada Honda Scoopy varian Stylish dan Prestige. Lantas, apa saja warna yang ada serta berapakah banderol harganya?

New Honda Scoopy varian Stylish memiliki warna baru Stylish Green. Warna ini melengkapi Stylish Red yang telah ada sebelumnya. Sementara, varian Prestige hadir dengan warna Prestige Black. Kedua varian ini dipadu jok berkelir coklat guna meningkatkan tampilan unik.

Honda
Honda Scoopy di pameran IMOS+ 2023.

Octavianus Dwi selaku Direktur Marketing AHM mengatakan pihaknya berkomitmen tinggi untuk terus melakukan inovasi demi memberikan kepuasan konsumen. Menurutnya, warna baru ini siap membuat pengendara menjadi pusat perhatian.

"Pilihan warna dan desain striping terbaru pada New Honda Scoopy memberikan ruang pilihan pecinta motor skutik yang ingin tampil berbeda dan siap menjadi pusat perhatian. Jaminan garansi rangka terbaru juga membuat penggunanya dapat tampil lebih percaya diri berkendara harian sesuai gaya hidup unik dan fashionable yang mereka miliki," kata Octa di ICE BSD, Tangerang.

Urusan harga, New Honda Scoopy varian Sporty dan Fashion dibanderol sebesar Rp 21.975.000 on the road Jakarta. Sedangkan, varian Stylish dan Prestige dijual seharga Rp 22.780.000 on the road Jakarta. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.