Adu Keren Moge Sport Retro, Kawasaki Z900 2024 VS Ducati Scrambler 2024

Dipublikasikan : Rabu, 20 November 2024 12:54
Penulis : Ilham Pratama

Moge jenis sport retro di Indonesia cukup beragam, mulai dari merek, volume mesin hingga harga. Termasuk Kawasaki Z900 dan Ducati Scrambler yang cukup beririsan.

Adu Keren Moge Sport Retro, Kawasaki Z900 2024 VS Ducati Scrambler 2024
Kawasaki Z900RS VS Ducati Scrambler
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Moge jenis sport retro di Indonesia terbilang beragam, mulai dari merek, volume mesin hingga harga. Namun di kelas moge retro 800-900 cc, terdapat dua model yang segmennya cukup beririsan dari segi harga dan volume mesin.

Kedua moge tersebut adalah Kawasaki Z900 2024 dan Ducati Scrambler 2024. Memang, secara tipe keduanya sedikit berbeda di mana Z900 mengusung desain cafe racer dan Scrambler lebih mengarah ke dual purpose.

Bagaimana pertarungan keduanya dalam memikat penggemar sport retro? Simak keterangan berikut.

Desain Eksterior

Seperti disebutkan sebelumnya, Kawasaki Z900RS coba membawa kembali gaya klasik dari sepeda motor Z1. Motor ini membangkitkan elemen desain timeless dengan bodywork minimalis dan tidak ada fairing untuk tampilan gaya retro yang original.

Tongkrongan sporty tetap hadir dari panel bodi dan tangki yang menonjolkan kesan ala cafe racer. Di bagian kaki-kaki, Kawasaki Z900RS tampil modern lewat penggunaan suspensi up side down di depan dan monosok di belakang.

Sementara Ducati Scrambler digadang menjadi pionir dalam gaya motor klasik dengan sentuhan modern yang menonjolkan desain dual purpose. Hal ini tampak dari bagian tangki bensin yang ramping.

Sedangkan bodinya bergaya motocross lawas dengan number plate besar. Buritan Ducati Scrambler sendiri bergaya minimalis dengan penggunaan mud guard tanpa spakbor.

Urusan kaki-kaki, Ducati Scrambler juga menghadirkan kesan modern dengan kombinasi up side down di depan dan monosok di belakang. Serta ban bertapak dual purpose.

Oiya, kesamaan keduanya adalah dalam penggunaan headlamp bulat dengan nuansa modern lewat aplikasi lampu LED.

Spesifikasi Mesin

Kawasaki Z900RS dengan mesin 4-silinder 948 cc, DOHC berpendingin cair. Mesin bertenaga 111 PS di 8.500 rpm dan torsi 98,5 Nm per 6.500 rpm ini mengusung teknologi modern seperti dual throttle valves untuk sensasi perjalanan menyenangkan.

Sedangkan Ducati Scrambler menawarkan mesin yang lebih kecil dengan tipe Desmodue, L-Twin 803 cc 2-valve Desmodromic, berpendingin udara. Mesin ini mampu menghasilkan daya 73 ps per 8.250 rpm dengan torsi 65,2 Nm di 7.000 rpm.

Bertabur Fitur Modern

Sama seperti moge modern, Kawasaki Z900RS juga berbekal sejumlah fitur terkini. Misalnya Assist & Slipper Clutch, Kawasaki Traction Control, Sound Tuning, rem ABS dan jok Ergo Fit.

Pun demikian dengan Ducati Scrambler yang dibekali dengan berbagai fitur canggih. Seperti sistem pengendalian traksi Ducati Traction Control, ride-by-wire dan mode berkendara yang dapat disesuaikan.

Dari sistem pengereman, motor ini dibenamkan fitur ABS Cornering canggih hingga suspensi Kayaba pre-load adjustable yang nyaman, setiap elemen dirancang untuk memberikan kenyamanan dan keamanan maksimal.

Harga

Ditilik dari harga, Kawasaki Z900RS 2024 saat ini dibanderol di angka Rp 330,8 juta on the road Jakarta. Sedangkan Ducati Scrambler sekitar Rp 429 jutaan. Namun di ajang GJAW 2024 yang berlangsung di ICE BSD mulai 22 November nanti, Ducati Indonesia akan menggelar promo menarik.

"Beberapa program menarik di GJAW 2024 sudah disiapkan sebagai strategi marketing untuk meraih penjualan. Promo paling menarik adalah Ducati impian anda bisa dibawa pulang hanya dengan bayar Rp 150 juta saja," ujar CEO Ducati Indonesia, Jimmy Budhijanto.

Kesimpulan

Dengan budget di kisaran 300-400 jutaan, Anda dapat menebus salah satu dari dua moge retro tersebut. Bagi Anda yang senang performa mesin dengan tenaga lebih besar dan gaya sporty, maka Z900RS bisa dipinang.

Namun untuk Anda yang lebih menggemari touring sambil sedikit bertualang, atau sekadar penggemar motorcycle lifestyle maka Scrambler dari brand kenamaan Italia, Ducati tentu akan terasa lebih cocok. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.