Detail Spesifikasi Lengkap Yamaha NMax Turbo 2024

Detail Spesifikasi Lengkap Yamaha NMax Turbo 2024 Yamaha NMax Turbo 2024.
Rabu, 12 Juni 2024 20:10
Thio Pahlevi

OTORIDER - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi merilis NMax generasi terbaru pada Rabu (12/6) di Jakarta. Mengusung nama Yamaha NMax 'Turbo', skutik Maxi Yamaha ini memiliki pembaruan di segi desain, fitur, dan performanya. Lantas, bagaimana detail spesifikasi Yamaha NMax 'Turbo' 2024?

Dikembangkan dengan konsep Evolution: Fun Tech X Prestige X Sporty, NMAX 'Turbo' menawarkan perpaduan nilai-nilai premium dengan teknologi canggih yang mendukung passion berkendara. Di sisi lain, motor ini memiliki teknologi terbaru Yamaha Electric Continuously Variable Transmission (YECVT), yang memberikan pengalaman berkendara menyenangkan dengan sensasi 'Turbo'. YECVT sendiri hadir menggantikan sistem CVT konvensional.

NMax 'Turbo' sendiri memiliki fitur mode berkendara, yaitu T-Mode (Town Commuting) dan S-Mode (Sport Touring). Fitur ini dapat dioperasikan melalui tombol 'Mode' pada bagian setang kemudi kiri.

Dyonisius Beti selaku President Director & CEO YIMM mengatakan NMax Turbo tidak hanya memberikan pengalaman berkendara dan rasa percaya diri di level tertinggi bagi para penggunanya, tetapi juga akan menjadi trend setter yang membawa standar baru di segmen skutik premium 150cc tanah air.

"Sebagai 'KANDO' creating company yang terus berinovasi dalam menghadirkan sesuatu yang baru untuk mendukung kebutuhan mobilitas konsumen, bertepatan dengan hari ulang tahun Yamaha Indonesia yang ke-50, kami mempersembahkan NMax "Turbo" kepada msayarakat Indonesia dalam banyak varian. Ini adalah NMax tercanggih di dunia yang dilengkapi dengan desain yang semakin mewah, fitur first class, dan juga performa mesin yang mengadopsi teknologi baru YECVT, sehingga dapat memberikan sensasi Turbo dalam berkendara," ujar Dyonisius Beti.

Berikut detail spesifikasi lengkap Yamaha NMax 2024:

P X L X T: 1.935 x 740 x 1.200 mm
Jarak Sumbu Roda: 1.340 mm
Jarak Terendah ke Tanah: 135 mm
Tinggi Tempat Duduk: 770 mm
Berat: 135 kg (Turbo Tech Max), 133 kg (Turbo), 130 kg (Neo)
Kapasitas Tangki Bensin: 7,1 Liter

Mesin: Blue Core, VVA, 4-katup, SOHC + YECVT (Turbo); Blue Core, VVA, 4-katup, SOHC
Kapasitas: 155 cc
Diameter x Langkah: 58 x 58,7 mm
Perbandingan Kompresi: 11,6:1
Daya Maksimum: 11,3 kW (15,1 dk)/ 8.000 rpm
Torsi Maksimum: 14,2 Nm/ 6.500 rpm
Sistem Bahan Bakar: Injeksi
Transmisi: Otomatis
Kapasitas Oli Mesin: 1 Liter (Turbo), 0,9 Liter (Neo)

Suspensi Depan: Teleskopik
Suspensi Belakang: Peredam Kejut Ganda
Ban Depan: 110/70-13 M/C 48P
Ban Belakang: 130/70-13 M/C 63P
Rem Depan: Cakram
Rem Belakang: Cakram
Sistem pengereman: Dual-Channel ABS (Turbo Tech Max dan Ultimate)

(*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.