Pakai Mesin Lebih Besar, Kapasitas Tangki Yamaha Lexi Masih Sama?

Senin, 15 Januari 2024 16:30
Thio Pahlevi

Yamaha Lexi LX 155 2024 tetap mengandalkan tangki bensin berukuran 4,2 liter. Lantas, mengapa Yamaha tidak memperbesar kapasitasnya?

Pakai Mesin Lebih Besar, Kapasitas Tangki Yamaha Lexi Masih Sama? Yamaha Lexi LX 155.

OTORIDER - Yamaha Lexi LX 155 2024 memiliki kapasitas mesin yang lebih besar dibanding model sebelumnya. Tak lagi memakai mesin 125 cc, kini skutik Maxi Yamaha tersebut berkapasitas 155 cc, serupa Yamaha NMax dan Aerox. Meski menggunakan spesifikasi lebih besar, namun ada beberapa komponen yang masih dipertahakan, antara lain adalah volume tangki bahan bakar.

Yamaha Lexi LX 155 2024 tetap mengandalkan tangki bensin berukuran 4,2 liter. Lantas, mengapa Yamaha tidak memperbesar kapasitasnya? Antonius Widiantoro selaku Assistant General Manager Marketing – Public Relations PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memberikan penjelasan lengkap.

"Jadi, Lexi karena kalau kita lihat saudara-saudaranya di kategori Lexi itu memiliki center tank sebagai karakter Maxi. Di Lexi karena kami ingin mempertahankan kelegaan ruang kaki dan bagasi serta tangki, balance ini yang kami lihat," ujar Antonius Widiantoro di Jakarta pada Jumat (12/1).

Antonius Widiantoro menambahkan Yamaha Lexi LX 155 memang ditujukan untuk menunjang aktivitas harian di dalam kota. Sehingga, spesifikasi tadi dinilai cukup bagi tipe pengendara tersebut.

"Tentunya dengan tangki dan bagasi yang ada itu sudah cukup untuk sebuah motor dengan urban commuter. Jadi, dengan balance antara ruang kaki lega, tangki, dan bagasi ini sangat cocok untuk penggunaan sehari-hari," jelas Antonius Widiantoro. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.