Pilihan Helm Murah Seharga Rp 200 Ribuan di IMHAX 2024

Dipublikasikan : Minggu, 15 September 2024 08:00

Bagi para pecinta helm, ada pilihan opsi harga mulai dari Rp 200 ribun di IMHAX 2024. Helm-helm ini menawarkan perlindungantanpa menguras kantong.

Pilihan Helm Murah Seharga Rp 200 Ribuan di IMHAX 2024
Pilihan helm murah di gelaran IMHAX 2024.
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Untuk pengendara motor yang sedang mencari helm dengan harga terjangkau, ada sejumlah pilihan produk berkualitas seharga Rp200 ribuan. Dengan harga yang bersahabat, helm-helm ini menawarkan perlindungan optimal tanpa menguras kantong.

Dalam pameran Indonesia Motorcycle Helmet Apparel Accessories Exhibition (IMHAX) 2024, Otorider mengeksplorasi berbagai produk helm murah berkualitas. Dimulai dari merek NJS. Merek lokal ini mempunyai pilihan model NR80s dengan banderol Rp 235 ribu untuk warna solid dan Rp 260 ribu untuk motif.

HELM
Helm NJS.

Merek Helm Murah, Jitsu dan Cargloss

Dalam pameran ini juga ada pendatang baru yang sama-sama lokal yaitu Jitsu. Merek tersebut menawarkan salah satu model helm bergaya klasik yakni JR2 dengan banderol Rp 200.000, sudah termasuk pet depan atau visor. Ada juga helm bergaya vintage yang dikombinasikan dengan nuansa atmosfer balap yaitu Cargloss Racetrack. Helm ini dijual dari harga Rp 380 ribu menjadi Rp 260 ribu dan Cargloss model Ghotic seharga Rp 244.800.

HELM
Merek helm pendatang baru Jitsu.

Pilihan Helm untuk Anak-Anak

Tidak hanya helm dewasa, banyak pilihan helm motor murah yang dirancang khusus bagi anak-anak dengan harga yang ramah di kantong. Salah satunya ialah merek GM Helmet. Helm ini didesain khusus dengan bentuk shell yang telah disesuaikan pada ukuran kepala anak-anak usia 4 sampai 12 tahun. Produk itu dijual Rp 215 ribu.

Tapi, ada juga helm dengan opsi harga di atas Rp 200 ribu yang telah dilengkapi kaca, seperti JP Signature SO seharga Rp 315.000. Selain itu, ada juga RSV Classic berbanderol Rp 408.000. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.