Yamaha NMax Turbo Hadir, Versi Lama Berhenti Produksi?

Yamaha NMax Turbo Hadir, Versi Lama Berhenti Produksi? Yamaha NMax Turbo 2024.
Sabtu, 27 Juli 2024 11:00
Gemilang Isromi Nuar

OTORIDER - Hadirnya produk baru Yamaha NMax dengan sensasi Turbo, menambah pilihan skutik bagi para konsumen di Indonesia. Skutik ini akhirnya mendapatkan pembaruan setelah terakhir kali PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melakukan perubahan pada 2019.

Tapi, bagaimana dengan model yang lama alias generasi kedua? Apakah masih produksi atau diberhentikan? Ternyata, model lamanya sudah tidak lagi diproduksi.

"Varian lama sudah tidak diproduksi, kita fokus yang NMax baru, dan kalau memang masih ada di dealer tinggal menghabiskan sisa stok saja," kata Asst. General Manager Public Relation YIMM, Antonius Widiantoro di Cirebon, Jawa Barat, Kamis (25/7).

Bagi konsumen yang masih menginginkan model lama, jumlah unit yang tersedia di dealer tidak diketahui. Bahkan, ada jaringan yang sudah kehabisan stok.

"Masing-masing dealer beda. Ada yang sudah tidak ada. Memang masih ada yang menginginkan varian lama karena harga lebih murah dari varian baru," kata Anton.

Pada Yamaha NMax generasi tiga terdapat varian Neo, Turbo, Turbo Tech Max, dan Turbo Tech Max Ultimate. Yamaha juga membekali fitur Yamaha Electric Continuously Variable Transmission (YECVT) yang memberikan sensasi 'Turbo'. 

Fitur itu mampu memberikan sensasi berkendara untuk melakukan akselerasi kecepatan secara instan layaknya Turbo dengan 3 tingkatan, yakni Low (1), Medium (2), dan High (3). 

Tidak hanya saat akselerasi, Y-Shift juga digunakan untuk melakukan deselerasi ketika menghadapi jalanan yang menurun dan masuk ke tikungan (cornering). (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.