Yamaha R25 2025 dan Aerox Alpha Hadir di IIMS 2025

Dipublikasikan : Sabtu, 15 Februari 2025 16:37
Penulis : Ilham Pratama

Dua motor terbaru dari Yamaha Indonesia, yakni skuter matik sporty Aerox Alpha dan motor sport fairing, Yamaha R25 2025 turut hadir di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.

Yamaha R25 2025 dan Aerox Alpha Hadir di IIMS 2025
Yamaha R25 di IIMS 2025 (Foto : Otorider/Ilham Pratama)
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Dua motor terbaru dari Yamaha Indonesia, yakni skuter matik sporty Aerox Alpha dan motor sport fairing, Yamaha R25 2025 turut hadir di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.

Kedua motor tersebut melengkapi line up yang dipajang di booth mereka, selain Yamaha NMax Neo, Grand Filano, Fazzio dan special engine Yamaha YZ Series.

Desain Segar Yamaha R25

Dilihat dari tampangnya, Yamaha R25 kini telah mengadopsi spirit R World Series dan mengikuti konsep flagship model Yamaha YZF-R9 dan R1GYTR.

Hal tersebut menjadikan new Yamaha R25 tampil dengan wajah aerodinamika yang tegas dan semakin menunjukkan personanya sebagai Urban Super Sport Motorcycle masa kini.

“Inti dari perubahan desain yang kami hadirkan pada generasi baru Yamaha R25 pada tahun ini adalah untuk semakin meningkatkan karakternya agar semakin in-line dengan value dan spirit R World Series," PR, YRA & Community Manager PT YIMM, Rifki Maulana.

Yamaha R25 2025 hanya hadir dalam satu tipe, yakni ABS dan dijual Rp 75 juta.

Yamaha Aerox Alpha

Sementara Yamaha Aerox Alpha yang telah memasuki generasi ketiga memiliki banyak sekali pembaruan. Pengembangan tersebut membuat skutik tersebut mampu memberikan pengalaman berkendara super sport di level tertinggi.

Yamaha
Yamaha Aerox Alpha (Foto : Otorider/Benny Averdi)

Yamaha Aerox Alpha hadir dalam empat opsi tipe, berikut diantaranya:
    
Yamaha Aerox Alpha Standar
Warna: Black, Silver, Red, Dark Blue
Harga: Rp 29.900.000

Yamaha Aerox Alpha Cyber City
Warna: Blue Red, Blue Yellow
Harga: Rp 33.990.000

Yamaha Aerox Alpha “TURBO”
Warna: Dark Grey
Harga: Rp 39.550.000

Yamaha Aerox Alpha “TURBO” Ultimate
Warna: Dark Grey
Harga: Rp 41.730.000
(*)

Apa motor pilihan Anda untuk digunakan sehari-hari?

Pilih salah satu jawaban di bawah ini:

Polling by Otorider

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.