PCX Charity Ride Ajak Berbuat Kebaikan di Bulan Ramadhan

Senin, 20 Mei 2019 15:05
Catur Dharma

Dalam menyambut bulan Ramadhan, PT Daya Adicipta Motora menggelar PCX Charity Ride yang dihadiri komunitas Honda PCX Club Indonesia Chapter Bandung.

PCX Charity Ride Ajak Berbuat Kebaikan di Bulan Ramadhan

Dalam menyambut bulan Ramadhan, PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku distributor utama sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat, menggelar PCX Charity Ride pada (18/05) di Cimahi, Jawa Barat. Gelaran amal ini turut diikuti oleh komunitas Honda PCX Club Indonesia (HPCI) Chapter Bandung.

“Melalui kegiatan ini, kami mengajak komunitas motor Honda untuk memaknai bulan puasa dengan kegiatan yang bermanfaat untuk masyarakat,” ujar Lerri Gunawan, General Manager Motorcycle Sales, Marketing & Logistic DAM.

Baca Juga : Strategi Baru Antarkan Marquez Juara MotoGP Prancis

Acara dimulai dengan rolling city melewati Cimahi, Cipatat, Padalarang dan finish di Masjid Jami Baitul Rohman, Rajamandala. Para bikers pun turut melakukan aksi bersih-bersih masjid serta pemberian donasi kepada Masjid Jami Baitul Rohman.

Baca Juga : Pilihan Motor Rp 27 Jutaan Buat Lebaran, Yamaha Aerox, NMax, Honda CB150R StreetFire atau Suzuki GSX-S150?

Rangkaian acara lain seperti games serta tausiah turut menjadi pelengkap PCX Charity Ride. Buka puasa bersama dengan pengurus masjid turut menjadi menu penutup gelaran amal ini.

“Ke depannya, kami berharap kegiatan ini dapat memberikan inspirasi khususnya ke para anggota komunitas motor Honda, serta mempererat silaturahmi antar komunitas,” tutup Lerri.

PclCX Charity Ride

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.