Kymco Luncurkan Skuter Listrik Futuristis Bernama F9

Kamis, 26 November 2020 15:00
Brian

Kymco secara resmi memperkenalkan produk barunya secara global yang bernama F9 pada Kamis (26/11). Kymco F9 merupakan skutik baru dengan gaya yang serba futuristis.

Kymco Luncurkan Skuter Listrik Futuristis Bernama F9

Kymco secara resmi memperkenalkan produk barunya secara global yang bernama F9 pada Kamis (26/11). Kymco F9 merupakan skutik baru dengan gaya yang serba futuristis. Desain skutik listrik ini pun memiliki tampilan yang sangat agresif berbeda dari skuter listrik pada umumnya.

Allen Ko selaku Kymco Group Chairman menyebutkan elektrik merupakan satu transforamsi yang signifikan di transportasi modern. Menurutnya saat ini telah banyak penggunaan kendaraan listrik demi mewujudkan lingkungan yang lebih baik. Namun sayangnya kehadiran motor listrik kurang diterima masyarakat.

Kymco F9

 

"Hari ini Kymco F9 akan merubah hal itu. Kymco F9 adalah motor listrik perkotaan yang sangat keren. Ditenagai oleh penggerak 9,4 kW dan didesain untuk berkendara street sport. Motor ini bisa berakselerasi 0-50 km per jam dalam waktu 30 detik saja," ujar Allen dalam peluncurannya.

   Baca Juga: 5 Karakter Ikonik BMW R 18 yang Terinspirasi dari Nilai Historis R 5

Secara desain, memang tampilan Kymco F9 terlihat sangat agresif yang dapat dilihat dari banyaknya lekukan tajam di keseluruhan bodi. Wajah depannya menggunakan lampu ganda yang telah dilengkapi teknologi LED. Teknlogi yang sama pun ditemukan pada sisi lain seperti lampu sein dan belakang.

Kymco F9

 

Pada sisi sampingnya, Kymco F9 memiliki desain sporty yang sekilas mirip dengan Italjet Dragster. Hal tersebut dapat dilihat melalui garis bodi samping hingga bentuk jok single seater. Bagian swingarm juga terlihat besar menjulur ke belakang dan terhubung dengan roda.

   Baca Juga: GALERI: Skutik Terbaru Yamaha Gear 125 (20 Foto)

Kymco F9 mampu melaju hingga 110 km/jam dengan jarak tempuh hingga mencapai 120 km. Kecepatan dan jangkauan tersebut dapat diraih berkat baterai 96V 40Ah. Baterai ini dapat diisi dengan sangat cepat sehingga hanya membutuhkan waktu 2 jam untuk mengisinya.

Kymco F9

 

Kymco membekali skuter listrik F9 terbarunya dengan dua percepatan otomatis. Selain itu bobot keseluruhan motor ini pun terbilang cukup ringan yakni hanya 107kg. Dilengkapi ban 14 inci berukuran lebar, Kymco menyebutkan motor ini memiliki grip yang sangat baik saat menikung.

Sayangnya model ini belum dijelaskan secara rinci berapa harga banderolnya dan disiapkan untuk pasar mana. Namun sejauh yang kami tahu, model ini diluncurkan secara worldwide. Sehingga tidak menutup kemungkinan jika Indonesia juga mendapatkan skuter ini.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.