Gesits Hadirkan Motor Listrik Buat Pecinta Timnas Sepak Bola Indonesia

Senin, 19 Februari 2024 11:00
Gemilang Isromi Nuar

Motor listrik berbasis Gesits Raya yang diberi nama Garuda ini menampilkan desain yang terinspirasi dari Timnas Indonesia.

Gesits Hadirkan Motor Listrik Buat Pecinta Timnas Sepak Bola Indonesia Motor listrik Gesits.

OTORIDER - Kolaborasi karya anak bangsa perpaduan sepak bola dan teknologi diwujudkan melalui motor listrik Gesits. Kerja sama ini merupakan bentuk kebanggaan Gesits kepada Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia, yang telah memiliki beberapa capaian positif belakangan ini. Peluncuran motor tersebut dilakukan di pameran otomotif IIMS 2024.

Motor listrik berbasis Gesits Raya yang diberi nama Garuda ini menampilkan desain yang terinspirasi dari Timnas Indonesia. Desain tersebut diklaim mencerminkan kekuatan, kecepatan, dan juga semangat juang skuad Merah Putih ketika berlaga. Hal ini terlihat dari bagian bodi kendaraan bertuliskan nama Indonesia, dengan kelir putih.

Sedangkan latar belakangnya, tertera gambar burung Garuda dengan kelir emas yang seolah sedang mengepakkan sayap. Terdapat juga motif Batik Mega Mendung yang melambangkan harapan, lugas, dinamis, dan terbuka.

"Kami sangat bangga bisa berkolaborasi dengan Timnas Indonesia untuk menciptakan motor listrik edisi khusus ini. Kolaborasi ini adalah perpaduan antara inovasi teknologi Gesits dan semangat juang Timnas Indonesia," kata Direktur Utama PT Gesits Motor Nusantara, Bernardi Djumiril pada saat peluncuran motor listrik di arena pameran IIMS 2024, Minggu (18/2).

Para konsumen yang membeli motor ini juga akan mendapat helm spesial dan jersey terbaru dari Timnas Indonesia. Sayangnya, pihak Gesits hanya menyedikan 100 unit edisi spesial ini.

Perbedaan Gesits Raya dan Garuda hanya terletak pada desainnya. Motor listrik ini memiliki tenaga maksimal 3.300 watt dan mampu menempuh jarak sekitar 60 km serta kecepatan maksimum 70 km/jam.

Gesits membanderol motor edisi ini seharga Rp 29.980.000. Harga tersebut lebih mahal sekitar Rp 2 jutaan ketimbang Gesits Raya G yang dibanderol Rp 27.980.000. (*)

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.