Indomobil eMotor Adora Punya Enam Pilihan, Bisa Dapat Helm Sewarna Motor
Akhirnya motor listrik Indomobil eMotor Adora resmi dirilis di Jakarta pada Kamis (6/2). Di model perdananya ini, Indomobil eMotor Adora hadir dengan enam pilihan warna dalam dua varian.

OTORIDER - Akhirnya motor listrik Indomobil eMotor Adora resmi dirilis di Jakarta pada Kamis (6/2). Di model perdananya ini, Indomobil eMotor Adora hadir dengan enam pilihan warna dalam dua varian.
Harganya pun sedikit berbeda, seperti daftar berikut:
- Adora Basic: Rp 24,5 juta
- Adora with Livery: Rp 24,9 juta
Pilihan Warna Indomobil eMotor Adora
Untuk versi Basic ada opsi warna Gunmetal Grey, Mint Green dan Sakura Blossom. Sedangkan untuk tipe Livery pilihan kelirnya ada Ocean Blue, Angelic White dan Galaxy Black.
Keduanya hanya memiliki perbedaan di grafis dan warna bodinya saja. Di mana untuk versi basic mengusung kelir polos tanpa grafis.
Sementara tipe Livery lebih eye catching berkat hadirnya decal yang tampil kontras dibandingkan warna bodinya.
Sementara secara spek, kedua varian ini tetap sama, yakni motor listrik bertipe hub drive yang tertanam di bagian tromol roda belakang.
Motor listrik ini bertenaga 3 kW dan torsi 140 Nm. Ada tiga riding mode yakni Eco, Normal dan Sport dengan top speed mencapai 75 km/jam.
Penghematan servis 87 persen, bensin 88 persen dan pajak tahunan hemat 90 persen. Total penghematan bisa sampai Rp 6,5 juta per tahun.
Asyiknya lagi tiap pembelian motor listrik tersebut, konsumen akan dapat helm yang senada dengan warna motor. "Ini merupakan inovasi kami dan jadi yang pertama di Indonesia. Beli motor akan dapat helm yang warnanya sama," papar CEO Indomobil eMotor, Pius Wirawan. (*)