Ini Alasan Pengembangan Motor Listrik MAKA Cavalry Mencapai Tiga Tahun

Dipublikasikan : Selasa, 18 Februari 2025 10:07
Penulis : Ilham Pratama

Tahun 2024 lalu menjadi 'booming' motor listrik di Indonesia berkat hadirnya insentif sebesar Rp 7 juta dari pemerintah. Hasilnya puluhan ribu unit motor listrik terserap pasar.

Ini Alasan Pengembangan Motor Listrik MAKA Cavalry Mencapai Tiga Tahun
MAKA Motors Cavalry (Foto : Otorider)
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Tahun 2024 lalu menjadi 'booming' motor listrik di Indonesia berkat hadirnya insentif sebesar Rp 7 juta dari pemerintah. Hasilnya puluhan ribu unit motor listrik terserap pasar.

Sayangnya, hingga kuota habis MAKA Cavalry belum dirilis. Dan baru pada pertengahan Januari 2025 motor listrik yang diklaim sebagai motor paling enak ini mengaspal.

Lalu kenapa peluncurannya terbilang lama? Padahal pengumuman hadirnya motor listrik MAKA sudah cukup lama bergaung. Hal ini pun disampaikan oleh CTO & Co-Founder MAKA Motors, Arief Fadillah.

Dalam diskusi interaktif bersama jurnalis yang diadakan pada Senin (17/1) di gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, Arief menyebutkan alasannya.

“Sepeda motor adalah bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan orang Indonesia. Tapi, saat ini belum ada sepeda motor buatan Indonesia yang sesuai dengan kebutuhan orang Indonesia itu sendiri," buka Arief.

Karena itu MAKA Cavalry dikembangkan melalui pendekatan yang mempertimbangkan berbagai aspek teknis dan nonteknis yang ideal untuk pengendara.

"Sebagai pengguna sepeda motor sejak remaja, kami memahami sepeda motor seperti apa yang dibutuhkan pengendara. Untuk itu, MAKA Cavalry diciptakan sebagai solusi mobilitas masyarakat yang beragam, melalui R&D yang mendalam, serta melibatkan berbagai masukan dari para pengendara,” ungkap Arief.

MAKA Cavalry dikembangkan melalui proses riset dan pengembangan (R&D) selama tiga tahun, dengan fokus utama menciptakan sepeda motor listrik dengan performa optimal untuk karakteristik jalanan, gaya berkendara, serta ekspektasi pengendara Indonesia.

Karena itu, motor ini mampu memperagakan kemampuannya di berbagai kondisi. Mulai dari direndam di dalam air hingga menanjak di kemiringan 30 derajat. (*)

Apa motor pilihan Anda untuk digunakan sehari-hari?

Pilih salah satu jawaban di bawah ini:

Polling by Otorider

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.