Mengecas Baterai Motor Listrik, Ini Kesalahan yang Perlu Dihindari

Dipublikasikan : Jumat, 24 Januari 2025 07:21

Dengan memahami cara yang benar dalam mengecas dan merawat baterai, pengguna motor listrik dapat memastikan performa kendaraan tetap optimal.

Mengecas Baterai Motor Listrik, Ini Kesalahan yang Perlu Dihindari
Baterai pada motor listrik. (Foto: Otorider)
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Saat ini motor listrik semakin populer sebagai alternatif transportasi modern. Namun, salah satu komponen utama yang membutuhkan perhatian khusus adalah baterai. Untuk menjaga performa dan usia pakai baterai motor listrik, pengguna perlu memahami cara mengecas yang benar.

Menurut Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM), Reza Resdie, baterai motor listrik memiliki siklus pengisian daya atau charging cycle. "Hampir semua jenis baterai itu ada semacam lifecycle atau charging cycle. Jika semakin sering dicas, maka itu akan mempercepat baterai tersebut bersirkulasi," jelas Reza saat ditemui Otorider beberapa waktu lalu.

Hindari Pengisian Terlalu Sering

Reza menjelaskan bahwa baterai memiliki batas perhitungan siklus pengisian daya. Saat baterai belum habis tetapi sudah dicas, hal ini tetap dihitung sebagai satu kali siklus pengisian. Jika pengisian dilakukan terlalu sering, maka siklus pengisian akan lebih cepat mencapai batas maksimal, yang dapat mengurangi kemampuan baterai.

"Dalam hal ini memang baterai tidak akan rusak, tapi kemampuannya berkurang, semakin cepat drop," tambah Reza.

Waktu Ideal untuk Mengecas

Agar baterai tetap awet, disarankan untuk tidak terlalu sering mengisi daya jika kapasitas baterai masih mencukupi untuk berkendara. Reza merekomendasikan pengisian daya dilakukan saat kapasitas baterai berada di bawah 30 persen. "Tapi ketika sudah di bawah 30 persen, apalagi sampai 10 persen, sebaiknya dicas," ujarnya.

Tips Merawat Baterai Motor Listrik

  • Hindari Mengecas Terlalu Sering
    Hanya cas baterai ketika kapasitasnya sudah cukup rendah, idealnya di bawah 30 persen.
  • Gunakan Charger Asli
    Pastikan menggunakan charger bawaan atau yang direkomendasikan oleh pabrikan untuk menjaga kualitas pengisian daya.
  • Simpan di Suhu yang Tepat
    Hindari menyimpan baterai di tempat yang terlalu panas atau terlalu dingin, karena kondisi ini dapat memengaruhi performa dan daya tahan baterai.
  • Jangan Biarkan Baterai Habis Total
    Meskipun disarankan untuk mengecas di bawah 30 persen, jangan biarkan baterai habis hingga 0 persen karena dapat merusak sel baterai.

Dengan memahami dan menerapkan cara pengecasan yang benar, pengguna motor listrik dapat menjaga performa baterai dan memperpanjang usia pakainya. (*)

Motor Listrik Baru Bermunculan di 2024, Mana Jagoan Anda?

Selain motor baru dengan mesin bensin konvensional, deretan motor listrik baru juga masih banyak yang hadir pada tahun 2024. Hal ini ditengarai oleh hematnya biaya operasional dan murahnya pajak tahunan dari motor listrik tersebut. Di sisi lain, kendaraan ini juga disebut ramah lingkungan karena tak mengeluarkan emisi udara.

Polling by Otorider

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.