Polytron Siapkan Motor Listrik Baru Tahun ini, Hadir dengan Inovasi Terkini
Polytron akan segera meluncurkan motor listrik terbaru pada tahun ini dengan inovasi terkini. Meskipun belum mengungkapkan detail spesifik

OTORIDER - Polytron, perusahaan elektronik dan kendaraan listrik terkemuka di Indonesia, dipastikan akan menghadirkan motor listrik terbaru pada tahun ini. Meski belum mengungkapkan detail spesifik, Polytron menjanjikan inovasi yang akan memberikan pengalaman lebih baik bagi pengguna kendaraan listrik roda dua.
Head of Group Product Electric Vehicle Polytron, Ilman Fachrian Fadly, mengatakan bahwa pihaknya belum bisa mengungkapkan produk baru tersebut.
"Kalau kita kasih tahu sekarang, enggak seru. Intinya bakal ada sesuatu yang baru di roda dua tahun ini. Detailnya nanti saja kalau waktunya pas," ujar Ilman.
Polytron dikenal sebagai perusahaan yang selalu berinovasi dalam pengembangan kendaraan listrik. Menurut Ilman, salah satu teknologi baru yang sedang dikembangkan berkaitan dengan sistem pengisian daya.
"Masih dikembangkan, sesuatu yang baru, yang berhubungan dengan charger juga. Ada arah ke sana inovasinya," tambahnya.
Saat ini, Polytron telah memiliki beberapa model motor listrik di pasar Indonesia, seperti Fox-S, Fox-R, dan Fox 500. Dengan hadirnya model baru yang mengusung inovasi di sektor pengisian daya, Polytron berharap dapat memberikan solusi yang lebih efisien dan nyaman bagi pengguna motor listrik.
Semakin nyatanya produk baru motor listrik, Polytron juga berencana memperluas kapasitas produksinya dengan membangun pabrik baru tahun ini. Langkah ini diambil untuk memenuhi permintaan pasar yang terus meningkat serta mendukung ekosistem kendaraan listrik nasional.
"Kita lagi bangun juga pabrik EV [motor listrik] baru kemungkinan mungkin pertengahan tahun ini kita mungkin akan pindah ke lokasi yang baru dengan kapasitas yang lebih besar," kataDirektur Komersial Polytron Tekno Wibowo
Dengan berbagai persiapan yang sedang dilakukan, kehadiran motor listrik terbaru dari Polytron diharapkan dapat membawa perubahan positif dalam industri kendaraan listrik di Indonesia. (*)