Program Mudik Motor Gratis 2025 Resmi Dibuka, Cek Jadwal dan Rute Lengkapnya
Program Mudik Motor Gratis 2025 dari Kemenhub kembali hadir sebagai solusi mudik aman, nyaman, dan gratis bagi masyarakat.

OTORIDER - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) kembali mengadakan Program Mudik Motor Gratis (Motis) 2025 sebagai bagian dari program mudik gratis yang diselenggarakan pemerintah. Pendaftaran program ini akan dibuka mulai 8 Maret hingga 7 April 2025 dan ditujukan bagi pemudik yang ingin membawa sepeda motor menggunakan kereta api secara gratis.
Program Motis 2025 Sediakan Kuota Ribuan Pemudik dan Sepeda Motor
Direktur Jenderal Perkeretaapian, Risal Wasal, dalam konferensi pers di kantor pusat Kemenhub pada Jumat (7/3), mengungkapkan bahwa pada tahun ini DJKA menyediakan 7.424 unit motor dan 16.960 tiket penumpang gratis.
"Program Motis ini kami selenggarakan secara rutin untuk membantu masyarakat yang ingin mudik dengan lebih aman, nyaman, dan gratis. Jadwal keberangkatan arus mudik dimulai pada 26 - 29 Maret 2025, sementara arus balik berlangsung pada 4 - 6 April 2025," ujar Risal.
Cara Daftar Mudik Motor Gratis 2025
Masyarakat yang ingin mengikuti program ini dapat melakukan pendaftaran secara online melalui nusantara.kemenhub.go.id atau secara langsung di Stasiun Bekasi, Stasiun Depok Baru, Stasiun Tangerang, dan Stasiun Cibinong.
Rute Program Motis 2025
Tahun ini, program Motis menyediakan dua rute utama:
- Lintas Utara: Jakarta Gudang – Pasarsenen (penumpang) – Bekasi (penumpang) – Cirebon Prujakan – Tegal – Pekalongan – Semarang Tawang.
- Lintas Tengah: Jakarta Gudang – Pasarsenen (penumpang) – Cirebon Prujakan – Kroya – Gombong – Kebumen – Kutoarjo – Lempuyangan.
Setiap harinya, program ini menyediakan 232 unit motor dan 530 penumpang untuk Lintas Utara, serta 696 unit motor dan 1.590 penumpang untuk Lintas Tengah.
Syarat dan Ketentuan Pendaftaran Motis 2025
Berikut adalah syarat untuk mengikuti Program Mudik Motor Gratis 2025:
- Memiliki KTP, SIM, dan STNK yang masih berlaku.
- Sepeda motor yang didaftarkan memiliki kapasitas di bawah 200 cc.
- Setiap pengiriman 1 unit motor mendapatkan 2 tiket penumpang gratis serta 1 tiket infant untuk anak di bawah 3 tahun.
Manfaat Program Motis 2025
Program Motis diselenggarakan dengan skema Public Service Obligation (PSO), yang berarti masyarakat bisa menikmati layanan ini tanpa biaya. Selain membantu pemudik menghemat biaya perjalanan, program ini juga bertujuan untuk:
- Mengurangi kepadatan lalu lintas di jalan raya, terutama sepeda motor.
- Meningkatkan keselamatan pemudik yang biasanya menggunakan sepeda motor dalam perjalanan jauh.
- Memastikan pemudik tiba di kampung halaman dengan aman dan nyaman.
"Kami mengajak masyarakat untuk memanfaatkan Program Motis 2025 ini agar perjalanan mudik lebih nyaman dan selamat. Dengan layanan ini, pemudik bisa sampai ke tujuan tanpa harus mengendarai sepeda motor jarak jauh, sehingga perayaan Lebaran bisa dinikmati dengan lebih tenang," tutup Risal. (*)