Gerry Salim Jadi Juara Lagi di Sentul, Kini Ajang IRS 2016

Minggu, 14 Agustus 2016 18:55
Ilham Pratama

Setelah double podium di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) seri keempat di Sentul International Circuit pekan lalu, pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT), Gerry Salim kembali berjaya

Gerry Salim Jadi Juara Lagi di Sentul, Kini Ajang IRS 2016

Setelah double podium di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) seri keempat di Sentul International Circuit pekan lalu, pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT), Gerry Salim kembali menunjukan dominasinya di ajang Indospeed Racing Series (IRS) kelas Supersports 600cc (13-14/8).

Dengan raihan ini, pebalap AHRT tersebut telah meraih 5 podium pertama dan 1 podium kedua sampai dengan seri ketiga ajang IRS 2016.

Kepercayaan diri Gerry Salim sudah terlihat dari sejak start. Pada lap awal, Gerry Salim langsung mampu masuk ke posisi terdepan dan menjaga konsistensi sepanjang balap untuk terus berada di posisi pertama.

“Terima kasih untuk team AHRT yang sudah menyiapkan setting-an yang tepat di setiap race sehingga saya bisa memacu motor dengan keyakinan tinggi. Berada di tim AHRT merupakan kebanggaan bagi saya. Melalui kerjasama yang luar biasa ini, saya yakin mampu terus memberikan podium pertama di putaran selanjutnya” Ujar Gerry Salim.

Dengan raihan tersebut, saat ini Gerry Salim memuncaki kelasemen sementara IRS 2016 dengan 145 point. Rekan setimnya, irfan di posisi ke 2 dan Rheza di posisi ke 6. IRS 2016 menyisakan dua kalendar balap yang akan diselenggarakan pada bulan Oktober dan November di sirkuit Sentul International Circuit.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.