KTM Resmi Hadir di MotoGP 2017 Dengan Kontrak Lima Tahun
Pendatang baru di MotoGP, KTM, bakalan resmi hadir di grid tahun depan dengan kontrak baru sepanjang 5 tahun.
Tampaknya KTM akan serius berkompetisi di ajang balap motor terkencang sejagat. Pasalnya, pendatang baru di MotoGP, bakalan resmi hadir di grid tahun depan dengan kontrak baru sepanjang 5 tahun.
Kesepakatan antara KTM dan Dorna, penyelenggara MotoGP ini diresmikan menjelang seri ke-13 musim 2016 ini. Pada Jumat sore (9/9) kemarin, Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sports dan Pit Beirer, Direktur KTM Motorsport menandatangi kontrak di San Marino e della Riviera di Rimini.
Itu artinya, KTM bakal serius selama lima tahun ke depan, diawali dengan 2017. Kita bakal saksikan aksi Pol Espargaro dan Bradley Smith sebagai factory rider dari pabrikan pendatang baru ini. Mampukah KTM mengikuti jejak Suzuki yang cukup sukses saat kembali masuk ke MotoGP? (otorider.com)