Maverick Vinales Umumkan Keputusannya di MotoGP Le Mans

Maverick Vinales Umumkan Keputusannya di MotoGP Le Mans
Kamis, 28 April 2016 14:30
Ilham Pratama

Kegalauan rider muda Maverick Vinales mengenai keputusannya untuk pindah ke tim Movistar Yamaha, atau tetap di Suzuki Ecstar harus dipastikan sebelum MotoGP Le Mans, Perancis pada 8 Mei nanti.

Pasalnya, keputusan Vinales tersebut akan mempengaruhi kinerja tim Suzuki Ecstar saat ini. “Suzuki mengharuskan saya menjawab secepatnya, agar tidak mengganggu kerja tim," ucap Vinales pada Catalan Radio.

"Pekan ini saya akan membuat keputusan untuk diumumkan di Le Mans. Davide Brivio (bos Suzuki) meminta saya untuk memberitahu dia di Le Mans. Saya harus berpikir tentang hal itu, saat ini adalah waktu yang sulit. Saya memiliki keyakinan besar pada Suzuki, tapi saya juga melihat cara lain jika ingin menjadi juara dunia," katanya.

Kondisi saat ini cukup membuat galau rider 21 tahun tersebut. Sebab, Suzuki Ecstar menawarkan perpanjangan kontrak selama tiga tahun dengan nilai kontrak yang lebih tinggi. Di satu sisi, Vinales menginginkan motor yang lebih kompetitif dari Yamaha dan mencoba menambah ilmu secara langsung dari legenda MotoGP, Valentino Rossi. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.