Roadrace Tahun Baru Yogyakarta, Luber Stater dan Bakalan Lanjut!

Minggu, 3 Januari 2016 07:25
EL-DN

Ritual balap motor pada momen malam pergantian tahun bertajuk VSC Old & New Year Nite Race 2016 yang berlangsung di sirkuit Mandala Krida, Kamis-Jumat (31/12/2015-1/1/2016) kembali menuai sukses.

Roadrace Tahun Baru Yogyakarta, Luber Stater dan Bakalan Lanjut!

Ritual balap motor pada momen  malam pergantian tahun bertajuk VSC Old & New Year Nite Race 2016 yang berlangsung di sirkuit Mandala Krida, Kamis-Jumat (31/12/2015-1/1/2016) kembali menuai sukses.

Indikator paling mudah bila mengintip jumlah stater.Dibanding setahun silam, ini lebih banyak. "Dulu hanya 200an stater. Tahun ini 320 stater. Jumlah kelasnya dibuka 22 kelas," ungkap Najib M.Saleh, promotor dari Venture Sport Club (VSC), sekaligus penggagas roadrace malam ini.

Beberapa kelas favorit, luber entry list. Seperti kelas bebek 125cc 4 tak tune up pemula  (mp3) dijejali 33 stater. Lalu kelas  bebek 110cc 4tak tune up pemula  (mp4) ada 31 stater. Belum lagi kelas lainnya bro.Singkatnya banyaknya kelas dibuka buat mengakomodir pembalap.

Sekali lagi ini bukti, even tahunan balap malam roda dua si Yogyakarta ini masih mengail jumlah stater. Banyak pembalap dari region 2, Jawa, terlihat nongol disini.

Tak melulu pembalap roadrace,  Hilman Maksum yang crosser nasional ikutan geber motor bebek si kelas bebek 125 cc 4 tak standar pemua B (mp5) dan kelas 4 tak  khusus usia 16s/d 21 tahun pemula. Walaupun di sirkuit, Hilman pontang panting kerepotan, tercecer di deretan belakang.

Satu lagi magnet even ini, ketika menyosong pergantian tahun dari 2015 dan 2016, ritual pesta kembang api dihadirkan oleh promotor. Ini yang membuat ritual balap motor pergantian tahun selalu hidup dan dinanti. Maka Najib dengan VSC optimis bahwa si tahun depan event ini masih berlanjut.

"Event ini dinanti. Menurut saya ada pembalap pemula yang meniti karir dari event ini. Level event kejurnas seperti motorprix enggak ada apa-apanya deh kalau dibandingkan event ini," komentar Hartoto. ayah pembalap Mario SA asal Magetan. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.