Juara Asia Asal Indonesia Akui Dua Hal ini Membawanya ke Podium Asia Road Racing Championship 2017

Selasa, 5 Desember 2017 09:15
Yulian Lahardi

Gerry Salim dinobatkan sebagai juara kelas Asia Production 250 cc di Asia Road Racing Championship 2017. Diakui pilihan motor berkontribusi atas kemenangannya.

Juara Asia Asal Indonesia Akui Dua Hal ini Membawanya ke Podium Asia Road Racing Championship 2017

Sabtu lalu (2/12), Gerry Salim dan Astra Honda Racing Team (AHRT) dinobatkan sebagai juara kelas Asia Production 250cc di Asia Road Racing Championship (ARRC), sebuah kelas yang baru kali pertama diikutinya. Seperti diketahui bahwa Gerry memenangi kejuaraan itu dengan motor yang diproduksi oleh anak bangsa yang juga memulai debutnya di kompetisi ini, Honda CBR250RR.

Diakuinya bahwa motor itulah yang berkontribusi membawa dirinya menjadi juara Asia. "Bagusnya performa saya di AP250 musim ini sebagian besar ditunjang oleh performa CBR250RR yang luar biasa," jelasnya.

Lanjutnya, tugas dan target untuk bisa tampil maksimal menjadi lebih mudah karena terbantu tangguhnya Honda CBR250RR. "Baik secara performa, desain maupun handling, memiliki karakter motor balap banget deh," bilangnya lagi.

Pun begitu, diakui bahwa kerjasama tim juga memberi andil dirinya berdiri di atas panggung ARRC. "Tanpa bantuan tim, saya akan sangat kesulitan mencapai apa yang kami raih tahun ini. AHRT dan dukungan Astra Honda Motor sangat luar biasa membantu, dan memberikan kontribusi besar kepada kami untuk memenangkan gelar juara."

Selamat ya Gerry!

 

 

 

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.