Keren, Helm Spesial Rossi dan Iannone Untuk Hayden

Selasa, 6 Juni 2017 08:30
Ilham Pratama

MotoGP Italia yang berlangsung di sirkuit Mugello, selalu menjadi hal yang spesial bagi rider tuan rumah tiap tahunnya.

Keren, Helm Spesial Rossi dan Iannone Untuk Hayden

MotoGP Italia yang berlangsung di sirkuit Mugello, selalu menjadi hal yang spesial bagi rider tuan rumah tiap tahunnya. Tak terkecuali ajang tahun ini yang digelar akhir pekan lalu (4/6). Bukan hanya itu, meninggalnya juara MotoGP 2006 Nicky Hayden juga membuat momen balap kali ini lebih istimewa.

Untuk itu, dua rider tuan rumah, yakni Valentino Rossi dan Andrea Iannone punya cara untuk membuat MotoGP Italia makin spesial. Yakni dengan memakai helm dengan grafis khusus.

Sebagai penghormatan pada Hayden, helm AGV milik Rossi mengandalkan grafis angka 469 pada sisi pelindung dagunya. Sedangkan di cangkang atas, terdapat gambar Rossi yang tengah memakai baju timnas sepak bola Italia. Kabarnya, grafis tersebut untuk menghormati pemain veteran Italia asal tim AS Roma, Francesco Totti yang gantung sepatu tahun ini.

Pun demikian dengan grafis helm AGV kepunyaan Iannone yang didesain untuk mengenang Hayden. Angka 69 besar bersanding dengan angka 29 milik Iannone di bagian dagu. Serta kata 'Nicky' berhias langit dan awan ada di cangkang atasnya dan bendera Italia berpadu bendera Amerika Serikat (asal Hayden) di belakang. (otorider.com)

Helm rossi dan iannone

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.