Franco Morbidelli Akui Banyak Belajar dari Valentino Rossi, Apa Saja?
Franco Morbidelli merupakan rekan setim dari Valentino Rossi di Petronas Yamaha. Di tim tersebut, Morbidelli sempat menjadi runner-up pada MotoGP 2020 lalu.
Franco Morbidelli merupakan rekan setim dari Valentino Rossi di Petronas Yamaha. Di tim tersebut, Morbidelli sempat menjadi runner-up pada MotoGP 2020 lalu. Membela tim yang sama dengan Rossi, pembalap bernomor 21 ini mengaku banyak mendapat pelajaran.
Morbidelli mengatakan Rossi merupakan sosok yang luar biasa, bahkan ia menyebutnya sebagai superstar. Mantan rekan setim Fabio Quartararo itu pun berharap bisa memiliki beberapa kemampuan Rossi, khususnya ketika menghadapi situasi negatif.
Baca Juga: Tes Konsumsi Royal Alloy GP 150, Seberapa Irit?
"Berada di tim dengan Valentino itu bagus, dia superstar yang luar biasa dan saya belajar darinya bagaimana berprilaku dalam situasi negatif. Saya berharap memiliki kemampuannya untuk mempertahankan kepositifan melalui masa-masa sulit dan mengatasinya. Itu adalah sikap yang sangat saya kagumi dan tidak selalu bisa saya pertahankan. Saya tentu belajar banyak darinya," ujar Morbidelli dikutip dari PaddockGP.
Di musim ini, performa Morbidelli tengah menjadi sorotan. Tak seperti musim lalu, di MotoGP 2021 ia masih kesulitan untuk berjuang di barisan depan. Di klasmen sementara perebutan gelar juara dunia, Morbidelli berada di urutan ke-10 dengan total 40 poin. Ia terpaut 75 poin dengan pemuncak klasmen yang dihuni Quartararo.
Baca Juga: Perluas Pasar, NGK Busi Tawarkan Rantai DID Sebagai Lini Produk Baru
Pembalap Petronas Yamaha itu pun berharap bisa mendapatkan motor Yamaha YZR-M1 spesifikasi pabrikan, seperti milik Valentino Rossi agar bisa terus kompetitif. "Saya ingin mencoba Yamaha M1 yang baru, lihat bagaimana dia berakselerasi. Saya ingin menunggangi motor yang sama dengan yang lain. Ada perbedaan dengan rekan satu tim saya dari merek dan tidak hanya dalam kinerja, tetapi juga dalam hal gaya mengemudi," ucapnya.