Harga Tiket WSBK Indonesia Dibocorkan, Mulai Rp 600 Ribuan!
Harga tiket World Superbike (WSBK) Indonesia sudah terungkap, meskipun belum dijual secara resmi. Dyandra Promosindo telah membuka pemesanan untuk tiket WSBK Indonesia dalam bentuk pre-order.
Harga tiket World Superbike (WSBK) Indonesia sudah terungkap, meskipun belum dijual secara resmi. Dyandra Promosindo telah membuka pemesanan untuk tiket WSBK Indonesia dalam bentuk pre-order. Uniknya bukan hanya tiket yang dijual, namun juga terdapat paket tour dengan konsep lifestyle otomotif.
"Karena di luar negeri saja menonton balap tidak hanya menyaksikan balapannya, tapi juga pengalaman di sirkuit. Atas dasar itu, Pak Bambang Soesatyo selaku Ketua IMI mengarahkan kepada kami agar tiket yang jumlahnya dua ribu ini dibagi dalam dua kategori yaitu ticket-only dan paket tour," ujar Hendra Noor Saleh, President Director Dyandra Promosindo dalam konferensi pers secara daring, Selasa (19/10).
Baca Juga: Fabio Quartararo Diincar Tim Balap Lain atau Hanya Gertakan Saja?
Terdapat tiga kategori paket tour WSBK Indonesia, yakni Sultan, Juragan, dan Bos. Paket Sultan mendapatkan fasilitas pit lounge, pit walk, paddock pass, exclusive merchandise, full day hospitality, lunch, premium shuttle car, hingga tes ride motor listrik. Sementara paket Juragan dan Bos mendapatkan tiket grand stand, VIP Tent, full day hospitality, lunch, premium shuttle bus, dan exclusive merchandise.
Sedangkan untuk kategori tiket WSBK Indonesia 2021 terbagi menjadi 3 bagian, yakni Hospitality, Main Grandstand, dan Grandstand. Mengenai harga, Bamsoet, sapaan akrab Bambang Soesatyo memberikan bocoran soal kisaran harga tiket. Namun baginya yang terpenting Mandalika menjadi proyek yang benar-benar bisa diwujudkan.
Baca Juga: Jelang MotoGP Misano 2021, Rossi Rindukan Sosok Simoncelli
"Untuk harga tiketnya dari mulai Rp 600 ribu sampai dengan Rp 19,5 juta. Tapi yang terpenting adalah proyek ini proyek betulan, yang bisa kami wujudkan dalam kancah internasional," pungkas Bamsoet.