Mungkinkah Rossi dan Morbidelli Berselisih Karena Beda Spek Motor?

Mungkinkah Rossi dan Morbidelli Berselisih Karena Beda Spek Motor?
Rabu, 20 Januari 2021 14:00
Brian

Valentino Rossi berpindah ke Petronas Yamaha SRT menggunakan motor M1 dengan spesifikasi yang sama seperti milik tim pabrikan. Sementara rekan satu timnya yakni Franco Morbidelli, menggunakan spesifikasi motor yang lama. Lantas akankah perbedaan motor ini bisa menjadi konflik antara kedua pembalap tersebut?

Dilansir dari GP One, Razlan Razali selaku Ketua Tim Petronas Yamaha SRT mengaku hal tersebut tidak akan menjadi masalah. Menurutnya hubungan antara Morbidelli dan Rossi tidak akan terpengaruh oleh perbedaan teknis ini. Terlebih di tahun 2020, Petronas juga telah mengalami perbedaan spesifikasi motor antara Morbidelli dan Quartararo.

   Baca Juga: Pol Espargaro: Saya Ingin Mengukur Level Saya Melawan Marc Marquez

"Pertanyaannya sekarang adalah balapan bersama di tim yang sama yang menurut saya hebat. Kami tidak akan memiliki tembok penghalang antara Valentino dan pembalap lain. Saya banyak berbicara dengan Frankie tentang ini dan tujuannya adalah untuk mengalahkan Valentino," ujar Razali.

Valentino Rossi

 

Razali juga merasa lingkungan di timnya akan menjadi lebih menyenangkan karena Rossi dan Morbidelli merupakan guru dan murid. Menurutnya hubungan antara keduanya saling menghormati. Sehingga akan menghadirkan atmosfir yang baik di dalam tim nantinya.

   Baca Juga: Franco Morbidelli Gagal Dapatkan Yamaha M1 Spek Pabrikan

Seperti diberitakan sebelumnya, Razali telah berusaha mendapatkan spesifikasi motor yang sama seperti pabrikan untuk Morbidelli. Namun karena sejumlah faktor, tentunya pihak pabrikan dan Petronas tidak mampu memenuhi hal tersebut. Berdasarkan keterangan Razali, Morbidelli tidak putus harapan untuk memulai musim 2021 meskipun dengan motor spesifikasi lama.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.